Huawei Mate 60 Pro Flagship Canggih dengan Kamera Depan Unik dan Panggilan Satelit! Ini Spesifikasinya
Huawei Mate 60 Pro Flagship Canggih dengan Kamera Depan Unik dan Panggilan Satelit! Ini Spesifikasinya-Huawei Mate 60 Pro Flagship Canggih Terbaru dari Huawei-Tangkapan Layar kanal YouTube Cybo Tech
Radar Jabar – Merek smartphone asal China, Huawei, telah kembali untuk kian meramaikan pasar teknologi dengan merilis ponsel canggih baru. Perangkat terbaru mereka adalah Huawei Mate 60 Pro HP berlabel flagship dengan spesifikasi menarik, termasuk kamera depan unik dan panggilan satelit.
Peluncuran Huawei Mate 60 Pro dilakukan kemarin Selasa (29/8) di negara berjuluk Negeri Tirai Bambu tersebut. Menariknya adalah, Huawei meluncurkan ponsel pintar barunya ini tanpa ‘tanda-tanda’ seperti memberikan teaser lebih dahulu atau membuat acara yang megah.
Seri Mate 60 Pro dikabarkan bakal hadir dengan beberapa peningkatan. Meski dikutip dari Gamebrott sebagaimana dilansir dari GSM Arena, sepertinya Huawei kali ini cenderung memilih menyempurnakan desain yang konon dikhususkan guna menemani kegiatan harian.
Spesifikasi Huawei Mate 60 Pro
Kehadiran Mate 60 Pro menghadirkan kejutan di pasar teknologi karena dibekali kamera depan yang unik sebanyak tiga unit. Skema tiga kamera depannya mungkin menyerupai modelan dari iPhone 14.
Tapi perbedaannya, kamera depan 13MP dari Huawei Mate 60 Pro telah dilengkapi sensor 3D Time of Fight (TOF) yang berbekal inframerah. Dengan 3D TOF inframerah ini maka memudahkan pengguna menentukan kedalaman objek yang di-scan atau dipindai. Fitur ini umumnya sebagai penentu jarak, bentuk, atau volume objek di depannya.
Sementara di bagian belakang perangkatnya, memiliki modul kamera berbentuk lingkaran seperti milik pendahulunya meski desainnya sedikit berbeda. Tampilan modul kamera untuk Mate 60 Pro menyerupai cincin.
Modul kameranya meliputi tiga kamera yaitu lensa utama 50MP dengan fitur stabilisasi OIS, PDAF, serta variasi aperture f/1.4 hingga f/4.0. Kemudian dua kamera lainnya ada sensor ultra-wide 12MP (f/2.2) dan lensa telefoto 48MP (f/3.0) yang juga didukung fitur OIS serta Autofocus (AF).
Ponsel baru Huawei ini mengusung layar 6,82 inci LTPO OLED beresolusi 2720x1260 piksel dengan kecepatan refresh 120Hz yang adaptif. Layar ini mengandallkan kaca Kunlun generasi kedua sebagai pelindungnya.
Melansir dari KompasTekno, kaca Kunlun itu adalah pelindung khusus racikan Huawei. Pembuatannya menggunakan proses khusus dan diklaim punya ketangguhan 10 kali lebih baik daripada kaca ponsel sebagaimana umumnya.
Mate 60 Pro menggendong baterai berkapasitas 5.000mAh dan pengisian daya cepat 88W atau 50W untuk pengisian daya cepat nirkabel.
Chipset yang disematkan pada ponsel pintar tersebut belum dikonfirmasi oleh Huawei. Tapi soal opsi RAM-nya tersedia satu opsi dan tiga opsi penyimpanan mencakup 12/256 GB, 12/512 GB, dan 12 GB/1 TB.
Huawei Mate 60 Pro menjalankan sistem operasi HarmonyOS 4.0, menjadikannya ponsel pertama yang beroperasi dengan HarmonyOS versi ini. Gawai ini juga berbekal fitur dukungan panggilan satelit, ponsel pertama yang mengadopsi fitur tersebut.
Mengingat bukan berbasis OS Android, artinya Mate 60 Pro tidak bisa mengakses layanan serta aplikasi Google (Google Mobile Services/GMS).
Sebagai pengganti GMS, flagship anyar Huawei itu memakai ekosistem buatan sendiri dengan nama Huawei Mobile Services (HMS), bersama toko aplikasi bernama Huawei AppGallery.
Harga Huawei Mate 60 Pro
Merek itu belum merinci harga semua model Huawei Mate 60 Pro kecuali varian 12 GB/512 GB yang dijual senilai 6,999 Yuan atau sekitar Rp14,6 jutaan. HP ini ditawarkan dalam empat pilihan warna yaitu White dan Green yang punya penampang berbahan kaca, sementara Purple dan Black memiliki penampang bermaterial kulit imitasi.
Hingga tulisan ini naik, Mate 60 Pro hanya ada di China. Belum diketahui apakah akan meluncur secara global atau tidak.
Sumber: berbagai sumber.
Sumber: