ZTE Nubia Neo 5G HP Gaming Bergaya Robot Elang Akan Rilis di Indonesia Agustus Ini, Bagaimana Speknya?

ZTE Nubia Neo 5G HP Gaming Bergaya Robot Elang Akan Rilis di Indonesia Agustus Ini, Bagaimana Speknya?

ZTE Nubia Neo 5G HP Gaming Bergaya Robot Elang Akan Rilis di Indonesia Agustus Ini, Bagaimana Speknya?-ZTE telah mengumumkan akan merilis model terbarunya, HP gaming ZTE Nubia Neo 5G di Indonesia-Tangkapan layar kanal YouTube IMTEKNO

Radar Jabar – Para pencinta HP gaming di Indonesia harus siap-siap karena akan kehadiran pilihan baru yaitu Nubia Neo 5G besutan brand ZTE. Via akun media sosial resminya, baik di Instagram mau pun Facebook, perusahaan asal Tiongkok itu telah membocorkan model barunya, ZTE Nubia Neo 5G.

 

Hal tersebut bisa dibilang plot twist nih. Melansir dari Kotak Game, ini mengingat yang sebelumnya gencar bahwa smatphone Nubia yang masuk Indonesia adalah Z50s Pro.

 

Selain itu juga konfirmasi Nubia Neo 5G ini mendahului Red Magic 8s Pro yang padahal lebih menghebohkan media sosial. Sekadar informasi, Red Magic sebagai sub-brand gaming lainnya berfokus pada HP flagship-nya.

 

BACA JUGA:Spek HP Nubia Red Magic 8S Pro+ Edisi Bumblebee Bawa RAM 24 GB hingga Snapdragon 8+ Gen 2, Ini Harga PO-nya

 

ZTE Nubia Neo 5G bisa dibilang menarik lantaran Nubia adalah model smartphone yang fokus pada fitur gaming dari ZTE. Ponsel ini pun bakal menjadi seri Nubia pertama yang ZTE luncurkan pasca resmi comeback ke pasar Tanah Air sejak September 2022.

 

Apalagi tampilan Nubia Neo 5G tergolong keren dengan mengadopsi desain bertema mekanis sebagaimana HP gaming. Kalau diperhatikan, desain belakang perangkat ini seperti robot elang dengan tatapan mata yang tajam.

 

Berdasarkan postingan Instagram ztemobileindonesia, Nubia Neo 5G akan meluncur di Indonesia pada Agustus ini, walau perusahaan tidak mengungkapkan tanggal perilisannya. Di samping informasi ini, ZTE juga belum membocorkan spesifikasi pada HP gaming anyarnya itu secara lengkap.

 

Namun kita dapat melihat gambaran spesifikasinya dari ZTE Nubia Neo 5G dari yang dirilis di Thailand. Melansir dari Kompas Tekno, seri Neo 5G memang sudah lebih dahulu meluncur di Negeri Gajah Putih itu.

 

BACA JUGA:Rilis! Red Magic Gaming Tablet Bawa Snapdragon 8+ Gen 1 & Baterai 'Hulk' 10.000mAh, Rp8 Jutaan

 

Nubia Neo 5G disematkan layar IPS LCD seluas 6,6 inci berponi sebagai penunjang kamera depannya. Resolusi layarnya mengusung Full HD+ dengan refresh rate hingga 120Hz.

 

Dapur pacu ponsel pintar tersebut mengandalkan chipset Unisoc T820 dengan pabrikasi 6 nm. Chipset ini menawarkan CPU berkecepatan sampai 2,7 GHz serta jaringan 5G.

 

Untuk memorinya ada RAM 8 GB dan ruang penyimpanan 256 GB. Ukuran RAM 8 GB ini masih dapat diperluas hingga 16 GB dengan meminjam kapasitas memori internal sementara. Lalu kapasitas penyimpanan perangkatnya pun bisa diperluas dengan menggunakan kartu microSD.

 

Adapun di departemen kamera, ZTE Nubia Neo 5G memiliki kamera belakang ganda meliputi kamera utama 50MP dan kamera depth-sensor 2MP. Sementara itu kamera depan berukuran 8MP.

 

BACA JUGA:HP Gaming Canggih Infinix GT 10 Pro Rilis! Bawa Kamera 108MP, Chipset MediaTek Dimensity 8050 dan Desain Unik

 

Soal kapasitas baterainya sebesar 4.500mAh dengan sokongan pengisian daya cepat 22,5W. Smartphone ini akan menjalankan sistem operasi (OS) Android 13.

 

Nubia Neo 5G dilengkapi beserta berbagai fitur lainnya yakni sistem pendingin, dual-SIM, Wi-Fi 802.11ac, Bluetooth 5.0, NFC, USB-C, face unlock, serta pemindai sidik jari di samping perangkat (side-mounted.

 

Dikutip dari KompasTekno sebagaimana dilansir dari Gizmochina, model Neo 5G dengan sederet spesifikasi tersebut punya dimensi 163.7 x 75.0 x 7.98 mm.

 

Terakhir perihal banderolnya, ZTE Nubia Neo 5G di Thailand dijual seharga 6.999 baht Thailand atau sekira Rp3 jutaan. Bagaimanapun mengingat informasi di atas merupakan spesifikasi dan harga di Thailand, banderol dan speknya untuk versi Indonesia akan diketahui ketika resmi hadir ke Indonesia.

 

Sumber: berbagai sumber.

Sumber: