Bedah Performa Spektakuler Realme Pad X 5G, Optimal Berkat Ditopang Snapdragon 695 & Baterai Jumbo

Bedah Performa Spektakuler Realme Pad X 5G, Optimal Berkat Ditopang Snapdragon 695 & Baterai Jumbo

Bedah Performa Spektakuler Realme Pad X 5G, Optimal Berkat Ditopang Snapdragon 695 & Baterai Jumbo-Ilustrasi Bedah Performa Spektakuler Realme Pad X 5G-Tangkapan Layar kanal YouTube Technolobe

Radar Jabar - Realme Pad X 5G, tablet 5G yang meluncur pada Juli 2022 lalu, adalah inovasi terbaru hasil racikan Realme. 'Adik' Pad X tersebut memiliki performa spektakuler dan optimal berkat berbekal chipset tangguh dan baterai 'Hulk'.

 

Realme tidak hanya terkenal akan produk berupa HP atau smartphone. Di lini produk tablet pun mereka mencoba mencuri perhatian penggemar, salah satunya melalui Pad X 5G.

 

Kinerja Realme Pad X 5G terbilang menggelegar karena diotaki oleh chipset Snapdragon 695, lalu kapasitas baterainya mencapai 8340mAh. 

 

BACA JUGA:Realme Pad X 5G Tablet dengan Performa Super Kencang dan 'Bernuansa' iPad, Begini Spesifikasi & Harganya

 

Dari segi layarnya, tablet tersebut menggunakan panel LCD seluas 10,95 inci dengan resolusi 2000 x 1200 pixel. Layar ini turut menyajikan pengalaman visual sensasional.

 

Gambar yang dihasilkan dari layar tergolong jernih dan tajam, sementara kecerahannya pun maksimal. Hal ini memungkinkan Anda menonton film, menikmati konten multimedia, dan bermain game, dengan rincian yang menawan.

 

Pengguna pun akan termanjakan berkat pengalaman visual impresif. Maklum saja, tablet tampilan menawan itu mendapat dukungan teknologi Dolby Vision untuk memberikan kualitas warna yang hidup dan ketajaman yang tangguh.

 

Sumber: