Kasus Kopi Sianida Oleh Jessica Kumala Wongso Akan Segera Difilmkan di Netflix

Kasus Kopi Sianida Oleh Jessica Kumala Wongso Akan Segera Difilmkan di Netflix

Kasus Kopi Sianida Oleh Jessica Kumala Wongso Akan Segera di Filmkan di Netflix-Kasus Kopi Sianida Oleh Jessica Kumala Wongso-

RADAR JABAR – Kasus pembunuhan yang dilakukan kepada Wayan Mirna Salihin dengan menggunakan kopi sianida oleh Jessica Kumala Wongso kembali menuai perhatian publik.

Kasus Kopi Sianida, Pembunuhan Wayan Mirna Salihin yang Dilakukan Jessica Kumala Wongso yang beberapa tahun lalu menggemparkan Indonesia, akan dibuat film dokumenter dan tayang di Netflix pada September 2023.

Pernyataan tersebut bermula dari akun Twitter wargatet pada 28 Agustus 2023 kemaren.

“Guys kasus kopi jessica wongsi dijadikan film documenter Netflix”, tulisnya

Namun film tersebut belum ada tanggal resmi perilisannya.

Film dokumenter tersebut akan diberi judul "Es Dingin: Murd*r, Kopi, dan Jessica Wongso."

Film ini akan menjabarkan berbagai pertanyaan yang belum terjawab seputar persidangan Jessica Wongso.

Ia divonis 20 tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat dan memulai hukumannya pada 27 Mei 2016 di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur.

Mari kita tunggu tanggal film tersebut dirilis!

 

 

Sumber: