Amankan Hari Buruh 1 Mei 2025, Polresta Bandung Siapkan 300 Personel Gabungan

Senin 28-04-2025,12:16 WIB
Reporter : Salma Sepina Nurdini
Editor : Salma Sepina Nurdini

RADAR JABAR - Menjelang peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) yang jatuh pada 1 Mei 2025, Polresta Bandung telah melaksanakan apel kesiapan pengamanan di wilayah hukumnya, Senin, 28 April 2025.

Apel yang dipimpin langsung oleh Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono tersebut melibatkan sekitar 300 personel gabungan.

Aldi menyampaikan bahwa apel ini merupakan bagian dari persiapan untuk memastikan kelancaran dan keamanan seluruh rangkaian kegiatan May Day di Bandung. 

"Kami memastikan kesiapan pengamanan rekan-rekan buruh yang akan melaksanakan peringatan Hari Buruh," ujarnya. 

BACA JUGA:Melalui Olahraga Tradisional, SMAN 1 Cisarua KBB Realisasikan Mimpi Kombel PSP Bagi Guru

BACA JUGA:Soreang Jadi Kota Pembuka Rangkaian Karnaval SCTV, Diisi Bintang Sinetron Hingga Musisi Tanah Air

"Kami bersama unsur Forkopimda dan Kasatpol PP telah berkoordinasi penuh," jelasnya.

Polresta Bandung, lanjut Aldi, telah melakukan pemetaan terhadap titik-titik kumpul massa, termasuk mengantisipasi buruh yang akan berangkat ke Jakarta untuk mengikuti aksi unjuk rasa skala nasional. 

"Kami akan memberikan pengamanan secara melekat kepada rombongan buruh yang berangkat ke Jakarta, agar perjalanan berlangsung aman dan tenang," imbuhnya.

Selain itu, pihak kepolisian juga telah berkoordinasi dengan para ketua serikat buruh di Bandung. 

BACA JUGA:Belajar Otodidak Jadi Dalang, Rafi Ngamumule Kesenian Wayang Golek Sejak Usia Dini

BACA JUGA:Berbau Busuk Serta Dikerubungi Lalat dan Belatung, Tumpukan Sampah di TPPS Ciparay Diangkut Dinas LH

"Kami sudah bertemu dengan rekan-rekan ketua serikat. Alhamdulillah, semua pihak berkomitmen untuk melaksanakan Hari Buruh secara tertib dan damai," tegasnya.

Aldi memastikan, Polresta Bandung bersama seluruh elemen Forkopimda akan terus bersinergi untuk memberikan pengamanan terbaik. 

"Insya Allah, semua kegiatan Hari Buruh di Bandung akan berjalan aman dan kondusif," pungkasnya.* (ysp)

Kategori :