KPUD Tetapkan Debat Kedua Pilbup Bogor dengan Tiga Tema Pembahasan

Senin 18-11-2024,14:34 WIB
Reporter : Ilham
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Radar Jabar Disway – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Bogor memastikan gelaran debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bogor akan berlangsung pada Selasa (19/11/2024) di Jakarta.

 

Ketua KPUD Kabupaten Bogor, M. Adi Kurnia, mengungkapkan debat kedua ini akan membahas tiga tema utama yaitu tata kelola pemerintahan, budaya, dan lingkungan, termasuk isu pengelolaan sampah.

 

Menurut Adi, debat ini dirancang dengan tema-tema yang relevan dan berbobot, mencerminkan tantangan nyata yang dihadapi oleh Kabupaten Bogor.  

 

“Terkait pembahasan debat sudah ada temanya, jadi ada tiga bahasan tema yang akan kita laksanakan untuk debat: tata kelola pemerintahan, budaya, dan lingkungan termasuk terkait sampah,” jelas M Adi Kurnia pada Senin (18/11/2024).

 

BACA JUGA:Bayu Syahjohan Kritik KPUD Bogor: Sosialisasi Pilkada 2024 Dinilai Lamban

BACA JUGA:KPUD Kabupaten Bogor Adakan Simulasi Pilkada 2024: Persiapan Sudah 90 Persen

 

Debat ini diharapkan menjadi ajang bagi para calon untuk memaparkan visi, misi, dan solusi konkret mereka. Adi menambahkan, format debat dirancang agar calon Bupati memiliki kesempatan dominan untuk beradu gagasan dan memaparkan ide-ide strategis mereka.  

 

“Kita rencana debat kedua visi misi akan dipaparkan oleh Wakil Bupati, dan awal per jawaban akan dijawab oleh Wakil Bupati. Dilanjut ketika ada seling, dijawab oleh Calon Bupati,” katanya.  

 

Kategori :