7 Tanaman Liar yang Ternyata Bisa Dijadikan Obat untuk Kesehatan dan Daya Tahan Tubuh

Kamis 06-06-2024,10:02 WIB
Reporter : Cucun siti Maryam
Editor : Cucun siti Maryam

RADAR JABAR - Tanaman liar sering dianggap sebagai gulma yang tidak berguna, tetapi beberapa di antaranya memiliki khasiat luar biasa untuk kesehatan. Berikut adalah 7 tanaman liar yang ternyata bisa dijadikan obat untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan kesehatan secara keseluruhan.

7 Tanaman Liar yang Ternyata Bisa Dijadikan Obat:

1. Anting-Anting

Anting-anting adalah salah satu tanaman liar yang memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan. Tanaman ini dikenal dapat mengobati penyakit seperti disentri, diare, gangguan pencernaan, muntah darah, berak darah, dan mimisan.

Selain itu, anting-anting juga memiliki sifat anti-radang dan dapat menghentikan pendarahan. Dalam beberapa literatur, anting-anting digunakan sebagai obat dermatitis, eksema, luka luar, batuk, dan disentri basiler.

Khasiatnya yang luas membuat anting-anting menjadi tanaman yang berharga dalam pengobatan tradisional.

BACA JUGA:Cara Merapikan Gigi Tanpa Memakai Behel

2. Babadotan

Babadotan, yang juga dikenal dengan sebutan wedusan, memiliki nama ilmiah Ageratum conyzoides L. dari famili Asteraceae.

Tanaman ini sering dimanfaatkan sebagai obat untuk demam, malaria, sakit tenggorokan, radang paru, dan radang telinga tengah (otitis media).

Selain itu, babadotan juga digunakan untuk mengobati luka dan sebagai bahan pembuatan pestisida alami.

Kandungan senyawa aktif seperti alkaloid, saponin, flavonoid, anthraquinone, terpen, steroid, tannin, dan phenol membuatnya efektif dalam berbagai pengobatan.

3. Ciplukan

Ciplukan adalah tanaman liar yang tumbuh subur di wilayah tropis. Seluruh bagian dari tanaman ciplukan, mulai dari daun, batang, bunga, hingga akarnya, dapat dimanfaatkan sebagai obat.

Ciplukan dikenal efektif dalam mengobati penyakit diabetes mellitus, paru-paru, ayan, dan penyakit kulit lainnya.

Tanaman ini juga memiliki sifat antioksidan yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh secara menyeluruh.

BACA JUGA: Cara Membuat Bibir Plumpy secara Alami dan Efektif

4. Kitolod

Kitolod, atau dikenal dengan nama ilmiah Hippobroma longiflora atau Isotoma longiflora, adalah tanaman liar dengan daun hijau tua dan bergerigi.

Tanaman dari famili Campanulaceae ini mudah ditemukan di dekat perairan atau tanah lembap dengan bunga berukuran mungil.

Kategori :