Radarjabar.disway.id — Kesuksesan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 merupakan buah manis dari hasil kerja keras tim.
Karena Pasukan Garuda itu bekerja keras, mereka berhak lolos ke Piala Asia. Kendati finish sebagai runner- up, namun itu bukan hasil yang mengecewakan. Witan Sulaeman dan kolega berhasil memutus rekor 15 tahun Pasukan Garuda tidak bermain di ajang sepak bola tertinggi di daratan Asia. Butuh penantian 15 tahun bagi Pasukan Merah-Putih, semenjak 2007, untuk bisa kembali unjuk Gigi di kompetisi tersebut. Prestasi itu tentu membanggakan masyarakat Indonesia. Pun pihak PSSI menggelontorkan bonus yang menggiurkan untuk mengapresiasi perjuangan luar biasa tim. Kesuksesan mengharumkan nama bangsa yang dilakukan para punggawa Garuda Indonesia itu dihadiahi uang sebesar 2 miliar, menurut laporan dari Disway. id, Kamis (16/6/2022). Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi mengatakan bahwa bonus tersebut berasal dari PSSI dan pihak swasta. PSSI sendiri memberikan bonus sebesar Rp 1,5 miliar. “Selain itu ada Rp500 juta dari Gilang (pengusaha kosmetik Gilang Widya Pramana-red),” ungkap Yunus. PSSI memberikan bonus kepada perwakilan para pemain Timnas Indonesia, yakni Kapten Fachruddin Aryanto dan sang penjaga gawang andalan Nadeo Argawinata. Berbagai ucapan selamat diberikan oleh banyak pihak atas kesuksesan tim karena bisa kembali berlaga di Piala Asia 2023. Usai menggasak Nepal dengan skor yang sangat telak, 7-0, Timnas Indonesia berhak mendapatkan tiket untuk bermain di Piala Asia 2023. Anak-anak asuh pelatih Shin Tae-yong tampil tidak mengecewakan dalam Kualifikasi Piala Asia 2023. Dalam laga perdana, Pasukan Garuda mampu membuat kejutan. Marc Klok dan kolega berhasil mengalahkan Timnas Kuwait dengan skor 1-2. Berkat kerja keras tim, Timnas Indonesia mampu menekuk Timnas Kuwait yang kala itu merupakan tim unggulan dalam Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Dalam laga kedua, Timnas Indonesia memang mengalami kekalahan dari Timnas Yordania dengan skor 0-1. Bagaimanapun, Timnas Indonesia memberikan permainan sengit dan tidak membiarkan Timnas Yordania menang dengan mudah. Dalam laga penentuan, Witan Sulaeman dan kawan-kawan bermain seperti badai yang menghancurkan Timnas Nepal dengan hujan gol.***PSSI Memberikan Bonus Besar untuk Timnas Indonesia atas Kesuksesan di Kualifikasi Piala Asia 2023
Jumat 17-06-2022,15:56 WIB
Reporter : Arip Apandi
Editor : Arip Apandi
Kategori :
Terkait
Selasa 22-04-2025,16:19 WIB
Robi Darwis Tegaskan Persib Bandung Fokus Maksimal di Lima Laga Terakhir Liga 1
Senin 21-04-2025,14:52 WIB
Bojan Apresiasi Kontribusi Kastaneer Walau Tidak Cetak Gol kala Persib Kalahkan Bali United
Senin 07-04-2025,12:24 WIB
Persib Tanpa 4 Pemain Kunci untuk Lawan Borneo FC, Bojan Menolak Panik
Selasa 11-02-2025,16:52 WIB
Jelang Lawan Persija, Pelatih Persib Bilang Timnya Tidak Rasakan Tekanan
Senin 27-01-2025,21:04 WIB
Persib Bandung Kembali Berlatih pasca Libur 2 Hari
Terpopuler
Senin 28-04-2025,12:27 WIB
Akademisi Soroti Pengangguran Tinggi di Cibinong, Mulai dari Daya Tarik Wilayah hingga Akses dapat Pekerjaan
Senin 28-04-2025,11:57 WIB
Belajar Otodidak Jadi Dalang, Rafi Ngamumule Kesenian Wayang Golek Sejak Usia Dini
Senin 28-04-2025,13:17 WIB
Akademisi: Pemkab Bogor Perlu Intervensi Soal Penurunan Pengangguran di Cibinong
Senin 28-04-2025,19:33 WIB
Curi Motor Buat Modal Nikah, Dua Sejoli Diamankan Polsek Pameungpeuk
Senin 28-04-2025,13:16 WIB
Bertemakan Ekonomi Kerakyatan yang Berkeadilan, Dede Yusuf Serap Aspirasi di Jabar 2
Terkini
Senin 28-04-2025,21:19 WIB
Akibat Tersambar Petir, Pabrik Kancing Terbakar
Senin 28-04-2025,19:56 WIB
Sekjen DPP Puji Kinerja DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung
Senin 28-04-2025,19:33 WIB
Curi Motor Buat Modal Nikah, Dua Sejoli Diamankan Polsek Pameungpeuk
Senin 28-04-2025,16:32 WIB
Pemkot Bandung Tempuh Jalur Hukum Terkait Penumpukan Sampah di Gedebage
Senin 28-04-2025,15:31 WIB