Bupati Nurhayanti Beri Tanggapan Soal Masjid Raya Nurul Wathon

Bupati Nurhayanti Beri Tanggapan Soal Masjid Raya Nurul Wathon

Tampak Masjid Raya Nurul Wathon di area Pakansari.-Regi-Istimewa

RADAR JABAR - Bupati Bogor periode 2014-2018 Nurhayanti memberikan tanggapan terkait Masjid Raya Nurul Wathon di area Pakansari.

Nurhayanti mengatakan, memang sedari dulu sudah terdapat rencama untuk melengkapi maupun penataan lingkungan stadion Pakansari.

"Alhamdulillah ya ini kan melengkapi lingkungan pakansari ya, memangkan dari dulu juga direncanakan seperti itu," kata Nurhayanti, pada Senin (29/12/2025).

Nantinya, pada area Masjid Raya Nurul Wathon akan dilengkapi hotel dan asrama haji bagi para jemaah yang ingin melakukan ibadah umroh dan haji.

Ia menambahkan, adanya hotel serta asrama haji diharapkan memberikan kemudahan bagi para calon jemaah khususnya dari Kabupaten Bogor.

 

BACA JUGA:Dishub Ungkap Skema dan Kantung Parkir untuk CFN di Bogor

 

"Terus nanti kan bertambah lagi kan untuk haji kan Kabupaten Bogor dengan jumlah penduduk yang sangat luar biasa, artinya terbesar ya keberangkatannya," kata dia.

"Mudah-mudahan ini memberikan kemudahan untuk calon-calon jemaah haji, khususnya yang dari Kabupaten Bogor," sambungnya.

Ia menyatakan, proses pembangunan Masjid Raya Nurul Wathon masih berkesinambungan untuk melengkapi kebutuhan serta memberikan kenyamanan bagi para jemaah.

"Catatan ga ada, saya sih percayakan, karena kan kalau pembangunan itu adalah sebuah proses ya berkesinambungan. Jadi memang perencanaan awalnya kan dari mulai pembebasan tanahnya, kemudian mewujudkan pakansarinya. Jadi saya sih menganggap ini sebuah proses," pungkasnya.

Sumber: