Bertemakan Ekonomi Kerakyatan yang Berkeadilan, Dede Yusuf Serap Aspirasi di Jabar 2

Bertemakan Ekonomi Kerakyatan yang Berkeadilan, Dede Yusuf Serap Aspirasi di Jabar 2

Bertemakan Ekonomi Kerakyatan yang Berkeadilan--(Sumber Gambar: Yusup/ Radar Jabar)

BACA JUGA:Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025, Kang DS: Kab. Bandung Peroleh Kuota Terbanyak 2.564 Orang di Jabar

BACA JUGA:Hari Jadi ke-384 Kabupaten Bandung, Bupati Kang DS Ajak Masyarakat Lebih Tingkatkan Semangat Juang

 

Besar dan terkenal di medsos, tutur Kang Dede, belum tentu kuat di dapil, sebab yang jadi pengikut dan melihat konten di medsos sangat beragam.

"Belum tentu warga konstituen kita. Saya lebih fokus menggarap dan merawat konstituen di daerah pemilihan. Itu jauh lebih menantang," kata wakil rakyat dari dapil Jabar II ini.

Oleh karenanya kepada anggota DPRD yang hadir, ia berpesan untuk serius merawat konstituen. "Program dan dana pokir harus dinikmati oleh warga di dapil masing-masing," tegasnya.

Ada sejumlah legislator daerah yang hadir di acara tersebut, salah satunya Saeful Bachri dari DPRD Provinsi Jabar. 

Dia adalah Sekretaris Fraksi Partai Demokrat juga Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung.

Berikutnya ada tujuh anggota DPRD Kabupaten Bandung, yakni M. Hailuki (Wakil Ketua DPRD), Anton Ahmad Fauzi, Asep Ihsan, Tantri Martadinata, Veny Novenny, Otto Muharam, dan Faisal Radi.

Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung Saeful Bachri dalam sambutan mengaku senang karena jaringan Imah Rancage makin solid. Termasuk kolaborasi dengan struktur Demokrat. 

"Kita juga mengucapkan selamat kepada Kang Dede yang dapat amanat baru sebagai wakil ketua umum," ujar Saeful Bachri yang juga penasihat Imah Rancage ini.* (ysp)

Sumber: