Winger Persib Pengoleksi 3 Gol Tak Rasakan Kendala Jalani Porsi Latihan yang Makin Berat

Winger Persib Pengoleksi 3 Gol Tak Rasakan Kendala Jalani Porsi Latihan yang Makin Berat

Ryan Kurnia winger Persib Bandung pengoleksi tiga gol di BR1 Liga 1 sejauh ini.-Sutanto Nurhadi Permana-PERSIB.co.id

RADAR JABAR DISWAY - Winger Persib Bandung, Ryan Kurnia, merespons perihal porsi latihan timnya tersebut yang meningkat dari segi intensitas. Pemain yang kerap jadi opsi super-sub pelatih Bojan Hodak itu mengaku tak mengalami kendala.

 

Setelah menjalani libur selama 10 hari, para pemain Persib mulai menjalani latihan berat. Klub memberikan program latihan dengan intensitas yang meningkat sejak sesi latihan pada Sabtu 22 Maret 2025 lalu.

 

Ryan Kurnia tidak mengalami masalah dengan peningkatan intensitas latihan Maung Bandung. Program latihan mandiri dari tim pelatih ketika libur, kata dia, sangat membantunya dalam menghadapi latihan yang intensitasnya kian berat.

 

BACA JUGA:Hasil Liga 1: Kunci Persib Menang Comeback 1-4 atas Semen Padang Dibongkar Bojan Hodak

BACA JUGA:Jelang Lawan Persija, Pelatih Persib Bilang Timnya Tidak Rasakan Tekanan

 

"Secara bertahap pasti adaptasi, setelah libur panjang juga. Alhamdulillah bisa mengikuti (semua program latihan), karena saat libur juga dapat program mandiri dari tim pelatih," ujarnya pasca sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (22/3) malam, dikutip dari laman resmi Persib, Senin (24/3).

 

Selain mengenai program latihan, Ryan tidak mengalami masalah peningkatan berat badan. Sebelum libur, Bojan Hodak meningatkan kepada pemain-pemainnya untuk menjaga kebugaran agar berat badan mereka tidak naik.

 

"Berat badan justru berkurang. Soal berat badan, saya sebenarnya tidak terlalu khawatir, jadi aman," tutup dia.

Sumber: