Konser Berdendang Bergoyang Dibatalkan, Panitia Dituding ‘Membangkang’ dan Salahi Aturan, Hingga Sebabkan Bany

Konser Berdendang Bergoyang Dibatalkan, Panitia Dituding ‘Membangkang’ dan Salahi Aturan, Hingga Sebabkan Bany

kondisi penonton konser berdendang bergoyang yang berdesak-desakan--

Mereka mengaku telah menerima surat pengenai pembatalan acara tersebut dari polisi.

“Mohon maaf sebesar-besarnya, dengan berat hati menginformasikan bahwa event festival di hari ke-3 tanggal 30 Oktober 2022 yang diselenggarakan di Istora Senayan & Parkir Selatan GBK, harus dibatalkan atas dasar alasan keselamatan dan keamanan,” kata akun Twitter yang ditengarai milik panitia Berdendang Bergoyang Festival, Minggu (30/10).

“Adapun pernyataan pembatalan ini telah kami terima secara langsung dari pihak yang berwajib,” tulisnya lagi.

Lalu mereka mengucapkan terimakasih kepada penonton yang telah hadir di hari pertama dan kedua.

“Kami menghargai antusiasme teman-teman terhadap festival musik,” katanya.

Selain itu, akan ada mekanisme pengembalian tiket yang akan diumumkan kemudian.

“Perihal informasi pengembalian uang tiket akan diumumkan mekanismenya pukul 16.00 WIB hari ini lewat sosial media kami,” tulisnya.

“Kami meminta maaf yang sebesar-sebesarnya atas kejadian ini, kedepannya kami akan terus melakukan evaluasi dan persiapan yang matang,” katanya. (poj)

Sumber: