Radar Jabar Disway – Sejumlah makanan ternyata bisa menjadi pengganti daging sekaligus cocok untuk vegan. Inilah daftar makanan pengganti daging yang cocok bagi kelompok orang yang tidak mengonsumsi daging alias vegan.
Vegan adalah golongan orang yang menghindari konsumsi hidangan yang berasal dari hewan, seperti daging. Alasan mereka melakukannya beragam, contohnya karena memegang prinsip gaya hidup yang memerhatikan imbas lingkungan akibat produksi bahan makanan dari hewan maupun alasan kesehatan.
Melansir dari Siloamhospital, seorang vegan hanya mengonsumsi makanan dan produk berasal dari tumbuhan, semisal buah-buahan, kacang atau biji-bijian, sayur, hingga olahan vegan. Namun terlepas dari itu, masih ada bahan pengganti bagi vegan yang tidak bisa menyantap daging hewan.
Berikut daftar makanan atau bahan makanan pengganti daging yang cocok untuk vegan sebagaimana dilansir dari berbagai sumber.
BACA JUGA:10 Menu Vegan yang Menggugah Selera: Kreasi Mudah dan Lezat untuk Hidangan Sehat
BACA JUGA:Berbahan Baku Nabati, Kosmetik Vegan Sudah Pasti Halal? Ini Penjelasannya dari MUI
- Tempe
Tempe cocok untuk kelompok vegan atau pejuang diet mengingat makanan ini dibuat dengan kedelai serta kandungan proteinnya sangat tinggi. Sejumlah golongan pejuang diet menyukai hidangan tersebut sebab bahan pembuatannya tidak berkaitan dengan daging.
Tak hanya itu, tempe pun dapat dimasak dengan berbagai metode sebagai pengganti aneka daging. Sebut saja sapi, ayam, dan lain-lain.
- Seitan