RADAR JABAR- Pelatih Manchester United Erik ten Hag menilai timnya memiliki pertahanan yang bagus terlepas sudah kebobolan 12 gol dari sembilan laga pada semua ajang setelah Community Shield.
Hal ini dikatakan Ten Hag karena timnya belum lama ini dapat bertahan dengan baik dengan mengantongi tiga clean sheets beruntun saat melawan Southampton (3-0), Barnsley (7-0), dan Crystal Palace (0-0). “Kami mencatatkan tiga clean sheet belum lama ini, jadi kami bisa bertahan dengan sangat baik. Tapi kita harus kembali ke kebiasaan itu. Hanya dengan begitu Anda bisa memenangkan pertandingan," kata Ten Hag, dikutip dari laman resmi klub, Jumat. Dalam kesempatan yang sama, ia kemudian mengomentari jalannya laga melawan Porto pada ajang Liga Europa yang berakhir dengan skor 3-3. BACA JUGA:Janji Manuel Ugarte setelah Resmi Menjadi Pemain Manchester United BACA JUGA:Pertahanan Manchester United Pincang Jelang Community Shield Pada laga itu, Setan Merah unggul dua gol terlebih dahulu melalui kaki Marcus Rashford (7') dan Rasmus Hojlund (20'). Mereka kemudian lengah hingga Porto membalikkan keadaan menjadi 3-2 melalui gol Pep (27') dan dua gol Samu Omorodion (34', 50'). “Kami memulai pertandingan dengan sangat baik, kami mendominasi, mencetak dua gol bagus, tapi kemudian kami kehilangan kendali," kata pelatih asal Belanda itu. Langkah MU untuk meraih poin di kandang Porto kemudian semakin sulit setelah kapten mereka, Bruno Fernandes mendapatkan kartu merah pada menit ke-81. Beruntung, Harry Maguire yang dimasukkan pada menit ke-79 menjadi penyelamat poin bagi timnya setelah sundulannya pada menit-menit akhir ((90+1') merobek gawang Diogo Costa untuk ketiga kalinya. "Ini adalah tempat yang sulit untuk dilalui, jadi dengan bangkit dari kedudukan 3-2 kami bisa menyamakan kedudukan, yang bagus untuk semangat. Anda lihat lagi bahwa tim ini mempunyai karakter yang sangat kuat," tutup Ten Hag.Ten Hag: Manchester United Miliki Pertahanan Yang Sangat Baik
Jumat 04-10-2024,14:52 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Kategori :
Terkait
Senin 11-08-2025,16:25 WIB
Optimisme Ruben Amorim Terhadap Sesko: Karakternya Cocok untuk Manchester United
Minggu 10-08-2025,22:36 WIB
MU Vs Newcastle Jilid 4 di Bursa Transfer! Kini Berebut Carlos Baleba?
Jumat 01-08-2025,16:45 WIB
‘Tendang Satu Pemain Ini Dahulu, Baru Juventus Bisa Rekrut Jadon Sancho’
Kamis 31-07-2025,23:35 WIB
Mulai Bete, Nick Woltemade Desak Stuttgart Supaya Melepasnya ke Bayern Munich
Sabtu 21-06-2025,20:53 WIB
MU Siapkan Kejutan Minat Boyong 'Raksasa' Tersubur Liga Belgia, Vlahovic Gimana?
Terpopuler
Kamis 13-11-2025,21:17 WIB
Pastikan Driver Online Asal Depok Hilang Nyawa, Dua Tersangka Sempat Berkeliling Pakai Mobil Korban
Kamis 13-11-2025,21:23 WIB
Karang Taruna Bogor Dorong Kemandirian Pemuda Lewat Program UEP
Kamis 13-11-2025,20:43 WIB
ITB dan DKST Dorong Bandung Jadi Kota Tangguh Lewat Gerakan Inovasi Hijau INNOVIBES 3
Kamis 13-11-2025,21:16 WIB
Dua Tersangka Penghilang Nyawa Driver Online Dibekuk Saat Mohon Hal Gaib di Makam Keramat
Jumat 14-11-2025,08:52 WIB
Transaksi Kredit Karbon dari PLTP dan PLTBg Pertamina Capai 37 Ribu Ton C02e di COP30
Terkini
Jumat 14-11-2025,17:33 WIB
Wujudkan Layanan Berkualitas, PLN Icon Plus Lakukan Penataan Aset di Kabupaten Indramayu
Jumat 14-11-2025,17:11 WIB
Melalui Honda Bikers Day, Daya Group dan DAM Berikan Bantuan Mesin Air Minum untuk Yayasan Darul Azkia
Jumat 14-11-2025,17:10 WIB
20 Warga Masih Hilang, Pemprov Jateng Fokuskan Pencarian Korban Longsor Cilacap
Jumat 14-11-2025,15:19 WIB
Bupati Bandung Minta Tenaga Sanitasi Lingkungan Harus Jadi Garda Terdepan Keamanan Pangan MBG
Jumat 14-11-2025,13:28 WIB