RADAR JABAR - Merekam setiap momen berharga dalam kualitas video yang tinggi dengan HP kini semakin mudah dengan smartphone. Maka dari itu kami akan memberi 7 rekomendasi HP terbaik untuk merekam video paling jernih pada tahun 2023.
Tidak hanya sebagai alat komunikasi, HP canggih saat ini juga menjadi teman setia untuk mengabadikan momen-momen tak terlupakan.
Tak perlu memiliki perangkat kamera professional yang berlensa mahal, kamu hanya perlu memilih salah satu HP yang kami rekomendasikan untuk merekam video berkualitas tinggi.
Kami telah merangkum pilihan HP terbaik yang tidak hanya menghadirkan kemampuan merekam video yang stabil tetapi juga memberikan kejernihan gambar yang cukup baik dengan resolusi 1080p pada 60 FPS.
7 HP Perekam Video Terbaik 2023
Berikut adalah HP terbaik untuk merekam video 1080p pada 60 FPS yang pastinya berkualitas tinggi dan jernih.
1. Redmi Note 12 Pro
Aktivitas fotografi Anda akan didukung oleh konfigurasi triple kamera yang super jernih. Terdiri dari kamera utama beresolusi 108 megapiksel, lensa ultra-wide 8 megapiksel, dan kamera makro serta Depth masing-masing beresolusi 2 megapiksel.
BACA JUGA:7 HP Kamera Terbaik Sudah Turun Harga Pada Desember 2023
Di bagian depan, tersemat lensa beresolusi 16 megapiksel. Hasil rekaman video dari Redmi Note 12 Pro sangat jelas. Smartphone ini hadir dengan kemampuan kamera yang luar biasa, mampu merekam video 1080p pada 60 FPS.
Bahkan, kamera utamanya dapat merekam video 4K pada 30 FPS. Sayangnya, untuk kamera depan, hanya mampu merekam video 1080p pada 30 FPS. Smartphone ini juga sudah mendukung dual mic, membuat hasil suara dapat direkam dengan sangat baik.
Pada bagian mesin pacunya, smartphone ini menggunakan chipset Snapdragon 732g dengan dua pilihan RAM, yaitu 6/128 GB dan 8/256 GB. Untuk harganya, smartphone ini dibanderol mulai dari Rp3,1 jutaan.
2. Infinix Zero 5G 2023
Terdapat tiga kamera yang disematkan di sisi belakang, meliputi kamera utama 50 megapiksel, serta dua kamera makro dan Depth masing-masing beresolusi 2 megapiksel. Di sisi depan, tersemat kamera 16 megapiksel.
Kamera-kamera ini memberikan hasil rekaman video dalam resolusi 1080p pada 60 FPS. Kamera ini juga dilengkapi dengan banyak fitur seperti mode malam, mode pro, dan slow motion hingga 960 FPS interpolasi.
Smartphone ini juga mempertahankan ciri khas Infinix, yaitu adanya lampu flash pada kamera depan. Dengan begitu, tidak hanya kamera belakang yang hadir dengan flash.
Pada bagian mesin pacunya, smartphone ini menggunakan chipset MediaTek Dimensity 925 FG yang dilengkapi RAM 8/256 GB. Jika Anda tertarik, smartphone ini dibanderol mulai dari 3,6 jutaan.
3. Poco X5 Pro 5G
Smartphone ini menawarkan fitur kamera lengkap dan berkualitas di bagian belakang. Dengan tiga kamera di belakang, resolusi utama mencapai 108 megapiksel, wide-angle sensor 8 megapiksel, dan ultrawide 2 megapiksel makro.