Radar Jabar – Layar berkualitas tinggi sekaliber Super AMOLED tidak hanya dapat kita temukan pada smartphone-smartphone berbanderol mahal. Beberapa ponsel pintar murah seperti di harga Rp3 jutaan ke bawah pun menggunakan teknologi layar tersebut.
Panel Super AMOLED merupakan layar dengan kualitas gambar lebih baik sehingga mumpuni soal menawarkan kenyamanan visual kepada pengguna. Bermain game mau pun menonton film/video terasa nyaman ketika ponselnya berjenis panel satu ini.
Super AMOLED punya sejumlah keunggulan signifikan daripada jenis layar berteknologi lainnya. Super AMOLED menghasilkan produksi warna yang luas, tingkat kecerahan lebih tinggi, serta rasio kontras lebih bagus.
Tidak heran keunggulannya itu membuat Hp layar Super AMOLED menjadi incaran para pencinta gadget, terutama yang mengutamakan kualitas layar. Saat ini ada beberapa Hp murah dengan layar Super AMOLED tersedia di pasaran.
Melansir dari berbagai sumber, berikut rekomendasi Hp dengan Super AMOLED yang memiliki harga terjangkau. Selain kualitas layarnya sangat baik, ponsel-ponsel itu juga spesifikasinya mumpuni seperti RAM dan baterai besar hingga spek kamera mewah.
1. Xiaomi Redmi Note 11 Pro
Rekomendasi Hp murah yang menggunakan layar Super AMOLED adalah Xiaomi Redmi Note 11 Pro. Redmi Note 11 Pro menampilkan panel berteknologi Super AMOLED 6,67 inci dengan resolusi FHD+, kecepatan refresh tinggi 120Hz, dan tingkat kecerahan sampai 1.200 nit.
Hp tersebut juga memiliki RAM besar 6 GB/8 GB serta dibekali fast charging Turbo Charging 67 watt. Di Xiaomi Official Store, Redmi Note 11 Pro dibanderol mulai Rp3.399.000.
Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G (China):
Layar: 6.67-inch Super AMOLED, 120Hz, 1080 x 2400 pixels, 20:9 ratio
Prosesor: MediaTek Dimensity 920 (6 nm)
CPU: Octa-core (2x2.5 GHz Cortex-A78 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
GPU: Mali-G68 MC4
Memori: 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM
Kamera utama: Triple 108 MP, 8 MP, 2 MP
Baterai: 5160 mAh
OS: Android 11, MIUI 12.5
2. Samsung Galaxy A24 5G
Dari merek Samsung, smartphone murah berteknologi Super AMOLED ada Samsung Galaxy A24. Hp Galaxy A Series satu ini dilengkapi layar Super AMOLED seluas 6,5 inci beresolusi FHD+ dan mendukung tingkat kecerahan sampai 1.000 nit.
Layar tersebut memiliki refresh rate 90Hz dan sudah dilengkapi perlindungan cahaya biru bersertifikasi SGS Eye Care Display. Di Samsung Offcial Store, harga Samsung Galaxy A24 5G ialah Rp3.499.000.
Spesifikasi Samsung Galaxy A24 5G:
Jaringan: 2G, 3G, 4G, 5G
SIM: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Layar: 6.5 inci, Super AMOLED, 1080 x 2340 pixels, 90Hz refresh rate, 1000 nits
Kamera: 50MP kamera utama, FHD video recording, 120fps slow motion at HD
Memori: 6GB/8GB RAM, 128GB storage, microSD mendukung hingga 1TB
Baterai: 5000mAh
Prosesor: MediaTek Helio G99
3. Realme 10
Lanjut ke Realme ada seri Realme 10 yang menampilkan layar Super AMOLED seluas 6,4 inci dengan resolusi FHD+. Dengan kecepatan refresh sebesar 90Hz, layarnya itu mampu menawarkan pengalaman bermain game yang mulus.
Layar Realme 10 pun sudah mendapat lapisan pelindung Corning Gorilla Glass 5 dan disertifikasi TUV SUD 36-Month Fluency Rating. Soal harganya, ponsel ini dihargai mulai Rp2.799.000 di Tokopedia.
Spesifikasi Realme 10:
Layar: Super AMOLED 6.4 inci, resolusi Full HD Plus (2400 x 1080), refresh rate 90 Hz, Corning Gorilla Glass 5
Chipset: MediaTek Helio G99
RAM: Hingga 8GB+8GB RAM Dinamis
ROM: 128GB/256GB UFS 2.2
Kamera: Kamera utama 50 MP dan kamera Black&White 2 MP di bagian belakang, serta kamera depan 16 MP
Baterai: 5000mAh dengan pengisian SUPERVOOC 33W
4. Xiaomi Redmi Note 10S
Xiaomi Redmi Note 10S diberikan layar Super AMOLED berukuran 6,43 inci beresolusi FHD+ (2400X1080 piksel). Layarnya ini punya rasio kontras 4.500.000:1, kecerahan puncak hingga 1.100 nits, dan cahaya biru rendah bersertifikasi SGS.
Daya tarik lainnya ada pada sektor fotografi. Redmi Note 10S mengandalkan konfigurasi quad-camera atau empat kamera belakang 64MP, dan kamera depan 13MP. Harga Redmi Note 10S di laman resmi mi.co.id mulai Rp2.599.000.
Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 10S:
Layar: 6.43 inches, 1080 x 2400 pixels, 20:9 ratio Super AMOLED, 450 1100 nits (peak), Corning Gorilla Glass 3
OS: Android 11, MIUI 12.5
Chipset: Mediatek Helio G95 (12 nm)
CPU: Octa-core (2x2.05 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
GPU: Mali-G76 MC4
Memori: microSDXC (dedicated slot), 64GB 4GB RAM, 64GB 6GB RAM, 128GB 4GB RAM, 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM, UFS 2.2
Kamera: Quad 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/1.97", 0.7µm, PDAF, 8 MP, f/2.2, 118˚ (ultrawide), 1/4.0", 1.12µm, 2 MP, f/2.4, (macro), 2 MP, f/2.4, (depth). Kamera depan 13 MP, f/2.5, (wide), 1/3.06", 1.12µm.