Lowongan Kerja Pramugari dan Paramugara di Lion Air Group 2023, Simak Persyaratan Lengkapnya!

Jumat 11-08-2023,11:17 WIB
Reporter : Wanda Novi
Editor : Wanda Novi

Danang menegaskan bahwa jika ada tanda-tanda atau tindakan yang mencurigakan terkait dengan seleksi yang kurang transparan atau jujur, peserta dapat melaporkannya kepada tim perekrutan Lion Air Group.

“Pelaporan pada jam operasional Senin hingga Jumat, mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB. Laporan disampaikan melalui alamat email pengaduanhr@lionairgroup.com atau melalui nomor telepon 0811 1967 895,” tegas Danang.

Berikut adalah kriteria bagi mereka yang ingin menjadi calon pramugari dan pramugara Lion Air yang belum berpengalaman (Initial Flight Attendant):

1. Bagi laki-laki, usia r antara 18 hingga 30 tahun, sementara bagi wanita, usia antara 18 hingga 28 tahun.

2. Tinggi badan minimal yang dibutuhkan adalah 170 cm untuk laki-laki dan 158 cm untuk wanita, dengan mempertahankan berat badan yang proposional.

3. Kondisi fisik dan mental yang sehat menjadi syarat, termasuk telah menerima setidaknya tiga dosis vaksin Covid-19.

4. Tidak memiliki masalah penglihatan, tidak buta warna penuh atau sebagian.

5. Pendidikan minimal yang diperlukan adalah SMA/SMK atau setara, termasuk Madrasah Aliyah dari segala jurusan.

6. Status perkawinan harus belum menikah.

7. Kemampuan berbicara dalam bahasa asing akan dianggap sebagai kelebihan.

8. Karakteristik yang ditekankan meliputi integritas, sikap ramah, penampilan menarik, semangat pelayanan yang tinggi, kemampuan tersenyum dengan mudah, dan perilaku yang baik.

Kategori :