Radar Jabar - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tak khawatir apabila Partai Demokrat akan meninggalkan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) setelah Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bertemu Ketua DPP PDI-P Puan Maharani.
Diketahui Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini mengatakan bahwa pertemuan itu tak mudah menggoyahkan komitmen Demokrat di KPP. Ia kurang lebih menjelaskan jika kabar tersebut tidak membuat komitmen partai. “Saya kira tidak mudah untuk balik arah, balik badan dan seterusnya kalau diikuti dari pembicaraan di Tim Delapan, saya kira tiga partai ini cukup solid,” ujar Jazuli di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (12/6/2023). BACA JUGA:Partai Demokrat Resmi Usung Dede Yusuf Jadi Calon Gubernur Jabar 2023 Adapun PDI-P dan Demokrat tengah mencari waktu yang tepat untuk menghelat pertemuan antara Puan dan AHY. Sekretaris jenderal kedua partai politik (parpol) tersebut juga sudah bertemu dan berkomunikasi di Jakarta, pada Minggu (11/6/2023). Ketua Fraksi PKS DPR RI, Jazuli pun merespons dengan amat santai rencana pertemuan AHY dan Puan. “Kan pilihan pilpres boleh beda pengusungan, tetapi bukan berarti harus terpecah belah antara elemen bangsa ini. Tidak harus bermusuhan, saya kira ini yang harus dicatat,” ucap dia. Jazuli meminta publik menilai sendiri soal AHY yang turut dipertimbangkan PDI-P untuk menjadi bakal calon wakil presiden (bacawapres) untuk Ganjar Pranowo. “Ya teman-teman bisa membaca lah, serius nyebutnya atau basa basi. Makanya itu enggak perlu baper (bawa perasaan),” sambung dia. BACA JUGA:Diminta Mahar Rp500 Juta, Politisi Senior Partai Demokrat Mundur Seperi yang telah diketahui saat ini Demokrat, PKS, dan Partai Nasdem telah membentuk KPP yang mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (bacapres) untuk Pemilu 2024. Diketahui juga bahwa saat ini Anies dan Tim Delapan KPP mengaku sudah mengantongi satu nama bacawapres. Namun, deklarasi pasangan calon ini belum dilakukan karena masih memerlukan serangkaian proses. Selain itu, partai PDI-P yang pada tahun 2022 lalu sempat menyampaikan resistensinya untuk bekerja sama dengan Demokrat, namun kini mulai melakukan pendekatan dengan partai tersebut.PKS Tak Masalah Puan Bertemu AHY, Singgung Kesepakatan Koalisi
Senin 12-06-2023,17:41 WIB
Reporter : Vania Ramadhania Suprapto
Editor : Vania Ramadhania Suprapto
Kategori :
Terkait
Senin 18-11-2024,09:23 WIB
Jaro Ade Apresiasi Demokrat Soal Pentingnya Konsolidasi untuk Bogor Gemilang
Rabu 06-11-2024,13:44 WIB
Terima Aspirasi Warga, Cabup Bandung Dadang Supriatna Siap Bangun SMA di Rancaekek
Minggu 03-11-2024,14:01 WIB
Saeful Bachri Ajak Relawan dan Kor TPS Menangkan Dadang Supriatna dan Ali Syakieb di Pilbup Bandung 2024
Kamis 24-10-2024,12:03 WIB
AKD Terbentuk, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bandung Hailuki: Jalankan Kewajiban Sesuai Tupoksi
Kamis 10-10-2024,13:53 WIB
Demokrat Tak Ingin Berandai-Andai Soal Pos Menteri Kabinet Mendatang
Terpopuler
Selasa 19-11-2024,15:27 WIB
Daftar Nominasi The Game Awards 2024, Astro Bot dan Final Fantasy 7 Rebirth Masuk di 7 Kategori
Selasa 19-11-2024,07:43 WIB
Bukan Wuling, Ini Penyebab BYD jadi Mobil Listrik Terlaris di Dunia Mengalahkan Tesla
Selasa 19-11-2024,09:34 WIB
Dukung Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Anggota Komisi VII DPR RI Iman Adinugraha: Optimis Menang!
Selasa 19-11-2024,20:17 WIB
Oppo Hadirkan Reno 12F Edisi Harry Potter, Dapat Tongkat Sihir dan Bonus Keren Lainnya
Selasa 19-11-2024,09:41 WIB
Wamen ATR Ossy Dermawan Tegaskan Pentingnya Sinergi untuk Tata Kelola Sawit yang Lebih Baik
Terkini
Selasa 19-11-2024,21:27 WIB
Kabupaten Bogor Segera Operasikan Bus Listrik Gratis Per Desember 2024
Selasa 19-11-2024,20:37 WIB
Hasil Survei Terbaru Pilbup Bandung 2024: Elektabilitas Dadang Supriatna Melesat Ungguli Paslon 01
Selasa 19-11-2024,20:17 WIB
Oppo Hadirkan Reno 12F Edisi Harry Potter, Dapat Tongkat Sihir dan Bonus Keren Lainnya
Selasa 19-11-2024,20:12 WIB
7 Cara Membuat Minum Kopi Jadi Menyehatkan, Yuk Terapkan Mulai Sekarang
Selasa 19-11-2024,20:02 WIB