BACA JUGA:Guide Prefarm Yae Miko, Biar Levelnya Cepat Maksimal
Artefak
Karena merupakan Sub-DPS dan mengandalkan Elemental Skillnya, Yae Miko cocok menggunakan artefak Gilded Dreams. Untuk pengguna Gilded Dreams akan menambahkan Elemental Mastery serta, jika melakukan Elemental Reaction akan memberikan buff berupa Elemental Mastery jika tidak memiliki Elemen yang sama dengan party lain, atau menambahkan ATK jika ada Elemen yang satu tipe dengan penggunannya.
Jika mengandalkan Elemental Reaction Electro, Yae Miko bisa menggunakan Artefak Thundering Fury. Thundering Fury memberikan buff berupa Electro DMG Bonus dan juga DMG tambahan Elemental Reaction Electro.
Selain itu, Yae Miko juga bisa mengkombinasikan artefak Thundering Fury dengan artefak dengan stats ATK atau Elemental Mastery.
Untuk main stats yang dibutuhkan oleh Yae Miko, yaitu HP - ATK - ATK/Elemental Mastery - Electro DMG Bonus - Crit Rate/DMG. Untuk substatnya fokus pada Crit Rate/DMG, ATK, Elemental Mastery, Energy Recharge.
Berikut daftar artefak yang cocok untuk Yae Miko
- Gilded Dreams
- Thundering Fury
- 2 set artefak Thundering Fury + 2 set artefak ATK% (Gladiator's Finale/Shimenawa Reminiscence/Echoes of an Offering/Vermillion Hereafter)/ 2 set artefak Elemental Mastery (Wanderer Troupe/Gilded Dreams/Flower of Paradise Lost)
- 2 set artefak ATK% + 2 set artefak Elemental Mastery
Saran Party
Merupakan dengan role sub-DPS, Yae Miko cocok dimasukan kedalam party yang mengandalkan Elemental Reaction Electro. Selain itu, perpaduan Elemental Reaction Electro dan Dendro memiliki DMG yang cukup tinggi berdasarkan dari stats Elemtal Mastery-nya.
Untuk saat ini Alhaitham yang merupakan karakter Dendro DPS mengandalkan reaction Spread yang diperkuat oleh elemen Electro. Selain Alhaitham, Tighnari juga mengandalkan reaction Spread juga.
Selain reaction Dendro, Yae Miko juga cocok dipasangkan oleh Yoimiya yang mengandalkan reaction Overload. Kamisato Ayato juga cocok dengan Yae Miko, jika mengandalkan reaction Hyperbloom, namun harus ada karakter Dendro Applicator seperti Nahida atau Collei.
Berikut karakter yang cocok satu party dengan Yae Miko
- Alhaitham (DPS, Spread Reaction)
- Tignhari (DPS, Spread Reaction)
- Yoimiya (DPS, Overload Reaction)
- Kamisato Ayato (DPS, Hyperbloom Reaction)
- Nahida (Sub-DPS Support, Spread/Hyperbloom Reaction)
- Collei (Sub-DPS, Spread/Hyperbloom Reaction)
- Kirara (Support)
- Zhongli (Support)*