CIREBON - Viral video aksi arogan pengawal ketua DPR RI terhadap para jurnalis Cirebon, saat meliput kunjungan kerja Ketua DPR RI Puan Maharani.
Dikutip dari akun Instagram @terang_media, aksi tersebut terjadi di lokasi Kampung Nelayan Cangkol Kota Cirebon, Senin (4/7) sekitar pukul 13.30 WIB .
Dalam video yang beredar tersebut, pengawal berbadan tegap berambut cepak itu tampak mendorong dengan paksa sejumlah jurnalis.
Dari narasi video disebutkan bahwa Puan Maharani datang untuk kunjungan kerja sebagai ketua DPR RI di Kampung nelayan Cangkol, Kota Cirebon.
Sontak saja video aksi arogan pengawal Puan Maharani ini mendapat respon negatif dari sejumlah warganet.
Banyak warganet yang geram dengan sikap yang ditunjukkan pengawal tersebut.
"Mau ngambil hati rakyat....koq gt ya," unggah akun @ded***
"Kesian banyak yg g suka," tambah akun lainnya.
"Belum jadi pengawal PRESIDEN kyk gitu. Emang siapa ya dia kok dikawal KETAT gitu. Kalo PRESIDEN gpp dikawal ketat wajar PRESIDEN lah itu" tambah akun @her***
"Banteng kan nyeruduk," timpal akun @irh***
Dikabarkan sebelumnya, ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani meminta kadernya untuk kembali membuat Jawa Barat memerah.
Menurut Puan Maharani, untuk Jawa Barat bisa kembali merah, semua kader PDI Perjuangan harus solid.
"Kita pernah memerahkan Jawa Barat, dan nanti asalkan kita solid, solid, dan solid, maka Jawa Barat pasti bisa kita merahkan," kata Puan (bbs)