BANDUNG - Melihat warga di jalan yang menyambut jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyempatkan diri menyapa. Dia tersenyum sambil melambaikan tangan kepada warga.
Ketegaran dari Ridwan Kamil itu menjadi sorotan publik. Netizen kagum dengan kebesaran hati orang nomor satu di Jawa Barat ini. Dalam sebuah video yang diunggah akun TikTok @ridwankamilfc, terlihat Ridwan Kamil sambil tetap tegar dan tersenyum ramah, melambaikan tangan kepada para warga yang memenuhi jalan. Bahkan, Ridwan Kamil sempat berdiri untuk melambaikan tangan kepada para warga yang berada di atas jembatan jalan tol. Sebelumnya, Ridwan Kamil mengunggah video momen pemakaman Emmeril Kahn Mumtadz. Melalui akun media sosial di Twitter dan Instagram, Ridwan Kamil mendoakan putra sulungnya tersebut. “Dear Eril, selamat beristirahat dengan dengan tenang sekarang. Doa-doa kami akan selalu menerangi alam kuburmu. Mulai esok Ijinkan papap, mamah, zara dan arka melanjutkan kehidupan fana ini dengan semangatmu di setiap langkah kami. Hatur nuhun atas segala memori dan pelajaran itu,” tulis Ridwan Kamil seperti dikutip FIN dari akun Twitter @ridwankamil pada Senin (11/6). Ibunda Eril, Atalia Praratya juga mendoakan sang buah hati. "Melepasmu dengan keikhlasan adalah bentuk cinta tertinggi kami padamu, a Eril.. Semoga Aa tenang di surga dalam balutan kasih sayang Allah swt. Surga yang digambarkan begitu indah yang mengalir dibawahnya sungai sungai… Ijinkan kami memelukmu lagi nanti bila waktunya tiba…," tulis Atalia dikutip dari akun @ata_lia. (fin)Ridwan Kamil Sambut Warga Saat Antar Jenazah Eril, Ketegarannya Jadi Sorotan
Senin 13-06-2022,20:46 WIB
Reporter : Nurrani Rusmana
Editor : Nurrani Rusmana
Kategori :
Terkait
Kamis 11-12-2025,10:54 WIB
PN Bandung Tolak Gugatan Lisa Mariana ke Ridwan Kamil, Kuatkan Fakta Hukum Hasil Tes DNA
Rabu 10-12-2025,19:08 WIB
Normalisasi Sungai, Strategi KDM Bersama Kang DS Atasi Banjir Dayeuhkolot dan Bojongsoang
Jumat 05-12-2025,15:37 WIB
Wacana Tanam dan Rawat Pohon di Jawa Barat Diupah Rp 50 Ribu, Warga Bilang Begini
Jumat 21-11-2025,12:02 WIB
Dedi Mulyadi Bakal Ambil Alih 1891,26 Kilometer Jalan Desa Kabupaten Bogor, Ini Kata Pemkab Bogor
Senin 03-11-2025,13:44 WIB
Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi Sebut Pemkab Bogor Tidak Perlu WFH: Sudah Cukup APBD
Terpopuler
Jumat 30-01-2026,07:00 WIB
Bukan Filter atau Lighting, Ini Cara Bikin Wajah Terlihat Segar Secara Natural
Jumat 30-01-2026,11:44 WIB
Bayar Rp 100 Ribu per Tahun di Pasar Petani Garuda, Cegah Jual Beli Lapak
Jumat 30-01-2026,13:43 WIB
Pemkab Bogor Wacanakan Buat Sentra Buah di 435 Desa/Kelurahan
Jumat 30-01-2026,15:43 WIB
Adanya Pasar Petani Garuda, Petani: Semangat Lagi
Jumat 30-01-2026,15:10 WIB
Didukung BRI dan LinkUMKM, Kenes Lalita Berhasil Kembangkan Bisnis Busana Anak Wastra Khas Jepara
Terkini
Jumat 30-01-2026,18:39 WIB
Jangan Terlewat, BRI Buka Rekrutmen BFLP Specialist 2026 Siapkan Talenta Muda Profesional Masa Depan
Jumat 30-01-2026,17:02 WIB
AHASS Gelar Servis Gratis untuk Korban Banjir di Bekasi dan Karawang
Jumat 30-01-2026,15:43 WIB
Adanya Pasar Petani Garuda, Petani: Semangat Lagi
Jumat 30-01-2026,15:10 WIB
Didukung BRI dan LinkUMKM, Kenes Lalita Berhasil Kembangkan Bisnis Busana Anak Wastra Khas Jepara
Jumat 30-01-2026,15:02 WIB