Cabup Kang DS Paparkan Kinerjanya di Sektor Perumahan Selama 3,5 Tahun Menjabat Bupati

Cabup Kang DS Paparkan Kinerjanya di Sektor Perumahan Selama 3,5 Tahun Menjabat Bupati

Cabup Kang DS Paparkan Kinerjanya di Sektor Perumahan --(Sumber Gambar: Yusup/Radar Jabar)

RADAR JABAR - Calon Bupati (Cabup) Bandung Dadang Supriatna menegaskan siap untuk menyelesaikan semua persoalan yang masih muncul di setiap perumahan di Kabupaten Bandung.

Hal itu disampaikan oleh Kang DS sapaan akrabnya Dadang Supriatna saat bersilaturahmi bersama para tokoh perumahan se-Kecamatan Baleendah 
di Rumah Pemenangan Bedas, Baleendah, Minggu 29 September 2024.

Pada kesempatan itu cabup petahana bernomor urut 2 ini juga menyampaikan menyampaikan progres yang sudah dilakukan selama 3,5 tahun menjabat Bupati Bandung. 

Salah satunya terkait penyerahan Prasarana,Sarana dan Utilitas Umum (PSU) tiap perumahan.

 

BACA JUGA:Ratusan Hamida Deklarasi Dukung Kang DS dan Ali Syakieb di Pilkada Kabupaten Bandung 2024

BACA JUGA:Ikut Pilkada 2024, Bupati Bandung Kang DS Ajukan Cuti Mulai Besok, Ini Harapannya

 

"Di Baleendah ada 44 perumahan, yang sampai saat ini tinggal menyisakan 8 perumahan lagi yang belum diserahterimakan PSU-nya ke Pemkab Bandung. Artinya sudah 36 perumahan di Baleendah yang sudah diserahterimakan," kata Kang DS dalam keterangannya, Minggu siang.

Ia menyebut, total sudah 98 dari total 450 perumahan se-Kabupaten Bandung yang diserahterimakan per 24 September 2024.

Jika PSU perumahan sudah diserahterimakan, kata Ketua DPC PKB Kabupaten Bandung ini, PPSKB maka perumahan tersebut berhak mendapatkan anggaran Program Sinergitas Pembangunan Keluharan Bedas (PSPKB), di mana tiap RW di perumahan mendapatkan alokasi Rp.100 juta.

Untuk itu, ia berterimakasih atas dorongan para tokoh perumahan yang ada di Baleendah.

Sebab menurutnya, masih banyak PR terkait penyelesaian persoalan perumahan yang akan diserahkterimakan ke depan.

 

Sumber: