Konser Perayaan 30 Tahun GIGI: Bawakan Lagu Religi dan Galang Dana untuk Renovasi Sekolah

Konser Perayaan 30 Tahun GIGI: Bawakan Lagu Religi dan Galang Dana untuk Renovasi Sekolah

Konser perayaan HUT ke-30 band GIGI yang bertajuk 'GIGInfinity' di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu 24 Agustus 2024.-Putri Hanifa-ANTARA

Radar Jabar Disway - Grup band GIGI sukses mengadakan konser perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-30 mereka yang bertajuk 'GIGInfinity' di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu 24 Agustus 2024.

 

Band asal Bandung yang didirikan pada 22 Maret 1994 itu membawakan lagu religi mereka serta menggalang dana dalam konser tersebut.

 

"20 tahun kita menjalankan lagu religi diterima oleh masyarakat Indonesia. Izinkan kami membawakan religi dari GIGI. Semoga lirik-liriknya membawa kita ke jalan yang benar," ucap Armand Maulana sang vokalis ketika konser GIGInfinity, dikutip dari Antara Jabar, Minggu (25/8).

 

BACA JUGA:Konser Sheila On 7 di Bandung: Wali Kota Harapkan Acara Tetap Berjalan Sesuai Rencana

BACA JUGA:Boa Siap Gelar Konser di Jakarta Pada Akhir Oktober 2024

 

Beberapa tembang religi yang dinyanyikan, di antaranya ada "Amnesia", "Cintailah Mereka", sampai "Kusadari (Akhirnya)". 

 

Pada momen lagu "Cintailah Mereka", GIGI turut mengajak para penonton konser untuk berbagi dengan memberikan sumbangan. Melansir dari Antara Jabar, penggalangan dana ini dilakukan untuk membantu renovasi sekolah di Nusa Tenggara Timur.

 

Ditampilkan pula kode batang atau barcode di layar untuk dipindai yang untuk penonton memberikan donasi melalui Kitabisa.

Sumber: