10 Rekomendasi Head Unit Android Pilihan Terbaik 2024

10 Rekomendasi Head Unit Android Pilihan Terbaik 2024

Rekomendasi Head Unit Android Terbaik 2024-RJ-

RADAR JABAR – Para pemilik mobil pasti senang dengan informasi rekomendasi head unit Android terbaik pada 2024.

Banyak pemilik mobil kini mempertimbangkan untuk menggunakan head unit Android karena fitur-fitur yang dimiliki oleh OS Android dapat memberikan mobil kemampuan lebih.

Oleh karena itu, kami hadir dengan beagam ulasan yang akan membantumu memilih salah satu head unit Android terbaik dari mulai yang termurah sampai yang termahal.

Kami juga akan memaparkan masing-masing spesifikasi yang terdapat pada setiap series pilihan head unit di bawah ini.

10 Head Unit Andoid Terbaik 2024

Berikut adalah 10 rekomendasi head unit Android terbaik 2024 untuk kebutuhan mobile di dalam kendaraanmu.

1. Mobiletech MM-8803

Head unit ini memiliki layar 7 inci dengan RAM 1 GB dan menggunakan sistem operasi Android 10. Unit ini juga mengandalkan prosesor quad-core untuk menampilkan kinerja terbaik.

BACA JUGA:Pilihan 6 Game Android Peperangan Offline Terbaik Lama dan Baru yang Layak Dimainkan di 2024

Head unit Double Din ini dibuat dengan layar IPS Quantum kapasitif touchscreen dan sejumlah fitur yang dibutuhkan, termasuk ponlink, video HD, radio FM, dan berbagai jalur koneksi seperti Bluetooth dan USB.

Selain itu, terdapat juga fitur perintah suara untuk kemudahan penggunaan saat menyetir. Jika tertarik, siapkan anggaran sekitar Rp900.000 untuk mendapatkan head unit keren ini.

2. Sansui SA5200i

Sansui seri ini menggunakan sistem operasi Android OS 10 yang dilengkapi dengan fitur canggih seperti auto link dan layar full glass series sebesar 9 inci.

Unit yang menggunakan teknologi dan inovasi Jepang ini juga dilengkapi dengan Wi-Fi sehingga kamu bisa menggunakannya untuk internetan, menonton YouTube, dan keperluan lainnya.

Selain itu, unit ini dilengkapi dengan fitur air mirroring, perintah suara, serta didukung oleh RAM 2 GB dan ROM 12 GB. Harga unit ini sekitar Rp900.000.

3. DHD-7001

Sistem operasi yang digunakan pada unit dari DHD ini adalah OS Android 8.1, yang juga menyediakan berbagai macam fitur yang dibutuhkan oleh para pengendara.

Unit dengan CPU quad-core ini memiliki NAND flash memory built-in sebesar 16 GB dan 32 GB. Untuk fiturnya, kamu bisa menemukan built-in WiFi, GPS, radio FM, multimedia, dan mirrorlink.

Sumber: