Didasari Asas Gotong Royong, Kapolresta Bandung Ground Breaking Pembangunan Rumah Layak Huni

Didasari Asas Gotong Royong, Kapolresta Bandung Ground Breaking Pembangunan Rumah Layak Huni

Didasari Asas Gotong Royong, Kapolresta Bandung Ground Breaking Pembangunan Rumah Layak Huni --Radar Jabar/YSP

RADAR JABAR - Polresta Bandung melaksanakan kegiatan peletakan batu pertama pembangunan dari rutilahu menjadi rumah layak huni.

 

Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan gotong royong.

 

Kegiatan yang diprakarsai oleh Kapolsek Pameungpeuk, Camat, Danramil, dan Kades Bojong Kunci ini membuat masyarakat berlomba-lomba menciptakan kebaikan dengan saling membantu.

 

"Kenapa dipilih rumah pak Taryono ini karena rumahnya berdasarkan anyaman bambu, kemudian tiap hujan selalu rembes, dan malam selalu kedinginan," papar Kusworo dalam keterangannya, Selasa, 11 Juni 2024.

 

"Sehingga curhatan atau keluh kesahnya pak Taryono sampai kepada Muspika Kecamatan Pameungpeuk dan Alhamdulilah sudah terkumpul anggaran untuk membangun rutilahu ini dengan Insyaa Allah 14 hari ke depan kita akan melaksanakan peresmian," ujarnya.

 

BACA JUGA:Antisipasi Gangguan Jaringan Saat PPDB, SMAN 1 Ciparay Bentuk Tim Pendamping Bagi Casis

 

Ia melanjutkan, pembangunan rutilahu ini dilakukan dalam rangka Hari Bhayangkara, termasuk aksi bakti sosial serta beberapa kegiatan lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat.

 

Sumber: