Hasil Semifinal Singapore Open 2024: Jorji Belum 'Pecah Telur' dari An Se Young, FajRi ke Final

Hasil Semifinal Singapore Open 2024: Jorji Belum 'Pecah Telur' dari An Se Young, FajRi ke Final

Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung pada semifinal Singapore Open 2024 di Singapore Indoor Stadium, Sabtu (1/6/2024), kalah dari An Se-Young wakil Korea Selatan.-HO-PBSI-ANTARA

Radar Jabar Disway - Hasil semifinal Singapore Open 2024 pada Sabtu 1 Juni 2024, Gregoria Mariska Tunjung belum 'pecah telur' kemenangan atas An Se Young. Sementara itu, pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto jaga asa juara Indonesia di kejuaraan tersebut.

 

Indonesia meloloskan dua wakil ke babak semifinal Singapore Open 2024 di Stadion Indoor Singapura, Sabtu (1/6) waktu setempat. Gregoria Mariska dari nomor tunggal putri dan Fajar/Rian ganda putra, meraih hasil berbeda.

 

Bertanding lebih dahulu di partai keenam, Jorji, sapaan akrab Gregoria, disingkirkan oleh An Se Young. Tunggal putri Indonesia tersebut kalah dua game langsung 21-14 dan 23-21 dari sang unggulan pertama asal Korea Selatan.

 

Hasil tersebut memperpanjang rekor kelam Jorji atas pebulutangkis peringkat satu dunia tersebut. Pebulu tangkis peringkat sembilan dunia itu kini sudah kalah tujuh kali dalam tujuh pertemuannya dengan Se Young.

 

BACA JUGA:Viktor Axelsen Mundur di Semifinal Singapore Open 2024, Li Shifeng Dapat Tiket Final Gratis

 

Di nomor ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil melaju ke final setelah melewati hadangan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. FajRi, akronim Fajar/Rian, menang rubber game atas ganda Denmark tersebut.

 

FajRi memenangkan game pertama 11-21 sebelum Kim/Anders mengambil game kedua 21-16 sehingga membawa ke game ketiga. Di game penentuan tersebut, juara Malaysia Open 2023 itu menang 12-21 untuk memastikan tiket final.

 

Sumber: