Universitas Jenderal Achmad Yani Gelar Penutupan Latihan Dasar Kepemimpinan untuk Mahasiswa Baru

Universitas Jenderal Achmad Yani Gelar Penutupan Latihan Dasar Kepemimpinan untuk Mahasiswa Baru

Pembina LDKK Berdialog Bersama para Mahasiswa Baru --Istimewa

RADAR JABAR - Universitas Jenderal Achmad Yani menyelenggarakan penutupan latihan dasar kedisiplinan kepemimpinan (LDKK) di Pussenarmed Kota Cimahi pada, Sabtu (24/12). Kolaborasi dengan Danpussenarmed dan Pusdikarmed memastikan mahasiswa baru mendapatkan pelatihan optimal dalam disiplin, loyalitas, dan kesopanan.

 

Menurut rektor Universitas Jenderal Achmad Yani, Hikmahanto Juwana kegiatan tersebut memasuki tahun ketiga dan telah rutin dilaksanakan secara berturut-turut oleh mahasiswa baru.

 

"Kerjasama dengan Danpussenarmed dan Pusdikarmed sangat istimewa, karena mahasiswa mendapatkan pelatihan yang baik, menghargai disiplin, menumbuhkan loyalitas, dan mempraktikkan sikap santun," ucapnya pada awak media.

 

BACA JUGA:Unjani jadi Tuan Rumah Konvensi Nasional XIV AIHII

 

Dalam momen tersebut, Hikmahanto menyampaikan rasa terima kasihnya atas kerjasama yang telah berlangsung selama tiga tahun berturut-turut dalam pelaksanaan kegiatan LDKK.

 

"Saya dalam kesempatan ini, banyak mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya selama tiga tahun berturut-turut, dan Alhamdulillah tahun ini kita sudah mempunyai mitra universitas yaitu dari Universitas Respati yang dalam kegiatan LDKK Unjani kita berharap tahun-tahun berikutnya akan lebih banyak lagi mahasiswa yang ikut dari universitas lain, dan juga yang ikut didalam kegiatan LDKK Unjani," kata Hikmahanto.

 

Dengan melibatkan ribuan mahasiswa baru, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengedukasi generasi muda tentang nilai-nilai disiplin, loyalitas, dan sikap santun.

 

Sumber: