KPU Jabar Sosialisasikan Pemilu Serentak 2024 kepada Warga Disabilitas di Cimahi

KPU Jabar Sosialisasikan Pemilu Serentak 2024 kepada Warga Disabilitas di Cimahi

Pendidikan Pemilih Pemilu Tahun 2024 Segmen Pemilih Disabilitas --Radar Jabar

RADAR JABAR - Dalam rangka memberikan edukasi dan pengetahuan seputar pemilu serentak 2024, KPU Jabar melangsungkan sosialisasi pada disabilitas di Kota Cimahi pada, Jum'at (16/12) di SLBN A. Citeureup Cimahi.

 

Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat, Hedi Ardia, mengatakan, dalam pemilu 2024 kali ini semua warga memiliki hak memilih khususnya pada warga yang memiliki kebutuhan khusus.

 

"Kita sebagai perpanjangan dari tangan negara berkewajiban untuk melaksanakan pemilu yang inklusif. Dimana pemilu ini harus memberikan kesempatan pada semua warga negara tanpa terkecuali, mereka yang memiliki kebutuhan khusus," terangnya pada awak media. 

 

Menurut Hedi, sosialisasi yang dilaksanakan oleh KPU Jabar sangat diluar dugaan karena disabilitas memiliki pengetahuan seputar pemilu yang melebihi dari masyarakat lainnya.

 

BACA JUGA: KPU Menerima 1,8 Juta Surat Suara untuk Pemilihan Anggota DPRD Karawang

 

Bahkan, menurut ketua para mahasiswa kalah soal pengetahuan pemilu dengan warga disabilitas tersebut.

 

"Saya sangat senang sekali ternyata, di luar dugaan para disabilitas ini memiliki pengetahuan tentang pemilu yang sudah bisa dibilang sempurna ketimbang mahasiswa," ungkapnya.

 

Sumber: