Pede Jinakkan Dewa United FC, David da Silva Sebut Persib Bandung Punya Kualitas

Pede Jinakkan Dewa United FC, David da Silva Sebut Persib Bandung Punya Kualitas

Pede Lawan Dewa United FC, David da Silva Sebut Persib Bandung Punya Kualitas-Striker Persib Bandung David da Silva ketika menjalani sesi latihan di Bandung, hari Sabtu (25/11)-Situs resmi Persib

Radar Jabar – Striker andalan Persib Bandung, David da Silva, menatap laga kontra Dewa United FC di pekan ke-20 Liga 1 Indonesia 2023/2024 dengan optimis. Ia yakin Maung Bandung mampu meraih hasil maksimal berkat kualitas yang dimiliki.

 

Kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/2024 kembali bergulir setelah sempat terhenti mengukit agenda FIFA Matchday bulan November 2023. Persib akan melanjutkan perjuangannya di liga dengan melawat ke markas Dewa United stadion Indomilk Arena, Tangerang, hari Minggu (26/11/2023) malam WIB.

 

Untuk pertandingan kali ini Da Silva memprediksi akan berlangsung alot sebagaimana pertemuan pertama. Pada paruh pertama Liga 1 Indonesia 2023/2024, kedua tim bermain seri 2-2 di Bandung.

 

BACA JUGA:Kembali Gabung Persib, Sato Usung Misi Tinggi Lawan Dewa United

 

“Saya tahu, mereka tidak banyak melakukan perubahan di putaran kedua ini. Jadi, saya pikir pertandingan ini akan kurang lebih berjalan serupa dengan ketika mereka main di Bandung,” jelasnya seperti dikutip dari laman resmi persib.co.id.

 

Bomber bernomor punggung 19 tersebut memastikan roster Persib Bandung sudah siap untuk pertandingan melawan Tangsel Warrior. Dia berhasrat memenangkan laga sebagai kado manis kepada semua bobotoh yang mendukung anak-anak asuh Bojan Hodak dari rumah.

 

David da Silva juga yakin misi tiga poin itu dapat tercapai lantaran menurutnya Persib memiliki kualitas untuk mengalahkan Dewa United FC.

 

BACA JUGA:Motivasi David da Silva Semakin Bertambah Seusai Perpanjang Kontrak di Persib Bandung

 

 “Tetap akan berjalan dengan intensif, karena mereka juga pasti ingin memenangi pertandingan. Pertandingan akan berjalan terbuka. Tapi, kami punya kualitas, kami adalah Persib dan ini akan jadi masalah besar buat mereka,” kata pemain berpaspor Brasil itu.

 

Da Silva cs dan Dewa United terhitung sudah tiga kali bentrok sepanjang gelaran Liga 1 Indonesia. Hasilnya masih berpihak pada Persib yang memenangkan satu laga (2-1) sementara dua lainnya berakhir imbang (2-2 dan 1-1).

Sumber: