5 Laptop Prosesor Intel Core i7 dengan Kualitas Layar OLED Terbaik di Tahun 2023

5 Laptop Prosesor Intel Core i7 dengan Kualitas Layar OLED Terbaik di Tahun 2023

Rekomendasi laptop dengan prosesor Intel Core i7 dan layar OLED terbaik pada 2023-Ilustrasi Rekomendasi laptop dengan prosesor Intel Core i7 dan layar OLED tahun 2023-Situs resmi Acer Indonesia

Radar Jabar – Apa saja laptop dengan prosesor Intel Core i7 yang memiliki layar OLED terbaik di tahun 2023? Hal tersebut meungkin jadi pertanyaan bagi Anda ketika berencana membeli laptop Intel Core i7 dengan kualitas layar OLED nomor satu.

 

Seperti smartphone dan tablet, laptop juga adalah perangkat teknologi yang punya beberapa jenis layar. Melansir dari HiTekno, ada lima jenis layar laptop yang umum di pasaran yakni LCD, LED, OLED, IPS, serta Twisted Nematic atau TN.

 

Dari kelima jenis layar laptop yang ada, OLED menjadi incaran sekaligus primadon bagi para pengguna laptop. Tentu fenomena ini karena layar yang merupakan singkatan dari Organic Light Emmitting Diode ini punya segudang keunggulan.

 

Beberapa ‘kesaktian’ layar OLED mulai dari sudut pandangnya luas, menyuguhkan warna yang sangat akurat, kontras super tinggi, sangat tipis, serta kecepatan refresh super ngebut.

 

BACA JUGA:6 Rekomendasi Laptop Intel Core i7 Kurang Dari 15 Jutaan Rupiah

 

Tak ayal laptop dengan layar OLED masih diincar, terutama yang menggunakan prosesor sekelas Intel Core i7. Jika kalian menginginkan kombinasi prosesor dan layar spektakuler itu pada laptop, berikut beberapa rekomendasi laptop dengan prosesor Intel Core i7 dan layar OLED terbaik pada 2023.

 

1.      Acer Swift 3 OLED

Acer Swift 3 OLED diotaki prosesor kelas gaming generasi ke-12 Intel Core i7 H-series yang kuat. Tepatnya, laptop ini hadir dengan dukungan prosesor 12th Gen Intel® Core™ i7-12700H dan layar OLED berukuran 14 inci dengan resolusi 2880 x 1800 Pixel. 

 

Kualitas layar OLED pada Acer Swift 3 tidak perlu diragukan lagi, mampu memberikan visual yang tajam dan warna yang hidup.

 

2.      HP Spectre x360 14

Laptop prosesor Intel Core i7 dengan panel OLED terbaik lainnya adalah Spectre x36014. Perangkat ini menawarkan layar OLED berkualitas tinggi dengan warna akurat dan cerah, sementara performanya didukung prosesor Intel Core i7-1165G7 yang kuat. 

 

BACA JUGA:5 Rekomendasi Laptop Gaming untuk Main Genshin Impact Terbaik 2023, Prosesor AMD Ryzen 5 Sampai Intel Core i7

 

Panel OLED andalan HP itu memiliki resolusi 3000×2000 piksel dan rasio aspek 3:2. Layar OLED-nya juga menawarkan kualitas gambar luar biasa dengan kontras luar biasa, warna hitam sempurna, dan putih cerah.

 

3.      ASUS ZenBook Pro 15 OLED UX535

ASUS ZenBook Pro 15 OLED UX535 hadir dalam varian prosesor Intel Core i7 dan menawarkan layar OLED 4K yang indah. Laptop tersebut cocok untuk para profesional kreatif yang membutuhkan tampilan berkualitas tinggi dan performa yang andal.

 

4.      ASUS ZenBook 14X OLED UX5400EG

 

ASUS ZenBook 14X OLED UX5400EG bersenjatakan prosesor Intel Core i7 generasi ke-11 yang kuat dan didukung dengan RAM LPDDR4X onboard 16GB 4266MHz. Layar OLED pada laptop ini memiliki teknologi layar ASUS OLED yang sering digunakan di laptop menengah ke atas ASUS.

 

BACA JUGA:6 Rekomendasi Laptop Intel Core i7 untuk Bekerja Sehari-hari: Performa Unggul, Anti Lemot, Luar Biasa

 

5.      ASUS ZenBook 14X OLED UX5401EA

Laptop ini punya spesifikasi yang mirip dengan ZenBook 14X OLED UX5400EG, yakni layar OLED dan dapur pacu yang dimiliki juga mirip, yakni Intel Core i7 Generasi ke-11. Perbedaannya, ASUS ZenBook 14X OLED UX5401EA juga punya varian dapur pacu Intel Core i5 Generasi ke-11.

 

Layar pada ASUS ZenBook 14X OLED UX5401EA adalah layar OLED 2.8K HDR NanoEdge dengan rasio 16:10. Layar ini memberikan warna hitam pekat dan warna yang paling hidup.

 

Semua laptop di atas memiliki performa yang tangguh dan layar OLED yang memberikan kualitas gambar yang sangat baik. Namun, harga laptop dengan layar OLED biasanya lebih mahal dibandingkan dengan laptop dengan layar LCD biasa. Oleh karena itu, sebaiknya pertimbangkan budget yang dimiliki sebelum memilih laptop yang tepat.

 

Sumber: berbagai sumber.

Sumber: