Jelang Brunei vs Indonesia: Klok Pastikan Target Timnas Indonesia Masih Tinggi Walau Sudah Unggul 6-0

Jelang Brunei vs Indonesia: Klok Pastikan Target Timnas Indonesia Masih Tinggi Walau Sudah Unggul 6-0

Jelang Brunei vs Indonesia: Klok Pastikan Target Timnas Indonesia Masih Tinggi Walau Sudah Unggul 6-0-Marc Klok Gelandang Timnas Indonesia-Tangkapan layar via situs Resmi PSSI

Radar Jabar – Gelandang timnas Indonesia Marc Klok mengungkapkan target melawan timnas Brunei Darussalam di leg kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 masih tinggi walau timnya sudah unggul agregat 6-0. Tegasnya, Indonesia tetap ingin pulang sebagai pemenang dalam pertandingan tersebut.

Seeblumnya Indonesia mengalahkan Brunei dengan skor 6-0 di putaran pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 ketika menjadi tuan rumah di SUGBK, pada Kamis (12/10). Kini giliran Skuad Garud akan melawat ke markas Brunei di Stadion Nasional Hassanal Bolkiah untuk putaran kedua, pada Selasa (17/10).

Tertinggal agregat 0-6 membuat pertandingan besok bak mission impossible bagi Said dkk karena harus menang dengan margin tujuh gol. Sementara timnas Indonesia jelas ada di atas angin berkat keunggulan telak sementara tersebut.

BACA JUGA:Banjir Gol di SUGBK, Trigol Dimas Drajad Bawa Timnas Indonesia Tundukkan Brunei 6-0

Namun Klok menegaskan bahwa Tim Merah-Putih tetap menatap laga leg kedua dengan fokus dan serius. Gelandang Persib Bandung itu pun mengungkapkan bagaimana persiapan yang sudah Indonesia lakukan.

“Kami latihan sedikit taktikal untuk game plan lawan Brunei, mereka sangat drop di (lini) belakang, di kotak penalti, kita lihat bagaimana kami bisa penetrasi ke (pertahanan) mereka, bisa cetak gol, sedikit finishing,” ungkap Marc Klok sebagaimana dalam situs PSSI.

Klok tidak tampil penuh saat melawan Brunei Darussalam di leg pertama meski turun sejak menit pertama. Pelatih Shin Tae-yong menggantikannya dengan Ricky Kambuaya pada awal babak kedua.

BACA JUGA:Ferdinand Sinaga Bergabung, Persiraja Banda Aceh Semakin Kuat Aroma Eks Timnas Indonesia

Untuk pertandingan di Stadion Nasional Hassanal Bolkiah, mantan gelandang PSM Makassar tersebut menyerahkan sepenuhnya keputusan pemilihan starting XI kepada coach STY. Ini sebab terpenting baginya adalah timnas Indonesia menang atas Brunei.

“Kita lihat nanti, siapa yang dimainkan (sebagai starter), siapa yang tidak. Tapi saya selalu siap beroperasi seperti biasa dan kita datang ke sini untuk menang,” ucapnya.

“Yang terpenting adalah tim harus main bagus, kita harus menang, itu sangat penting, siapa pun yang main, siapa pun cetak gol, kita lihat nanti. Yang penting kita datang untuk kemenangan, untuk negara supaya chemistry lebih baik, FIFA ranking juga lebih baik.” Pungkas Marck Klok.

Sumber: