ICS 2022 Rangkul Ratusan Komunitas Muslim Lintas Bidang
KONFERENSI PERS: Islamic Community Summit 2022 mengusung tajuk 'Berjamaah Lebih Kuat', kegiatan yang diiniasi Syaamil Grup dengan merangkul ratusan komunitas Muslim se-Indonesia, di Grand Asrilia Hotel Convention & Restaurant, Kota Bandung, Selasa (12/7) - (Nizar/Jabar Ekspres)-
BANDUNG - Ketua Pelaksana Islamic Community Summit (ICS) 2022, Apud Saefudin mengatakan, agenda kegiatan ini melibatkan ratusan komunitas Muslim se-Indonesia.
ICS 2022 pun lahir untuk memenuhi tujuan dari niatan untuk berkontribusi. Kontribusi untuk menggerakkan komunitas Muslim di Indonesia. Supaya bisa menjadi penggerak peradaban bangsa menuju arah yang lebih baik dan diberkahi Allah SWT.
Sementara itu, dalam pembukaan ICS 2022 yang sudah mulai diadakan pada Selasa (12/7) sampai Rabu (13/7) nanti, menghadirkan para ketua atau perwakilan komunitas-komunitas muslim di Indonesia.
Sampai saat ini yang bergabung ada sebanyak lebih dari 150 komunitas yang berkomitmen hadir secara offline/luring. Sisanya, menghadiri acara via daring/online lewat aplikasi zoom atau streaming di platform YouTube dalam akun Syaamil TV.
"Ada komunitas yang bergerak di bidang sosial, pemberdayaan, Alquran, bergerak di segmen ibu-ibu, wanita, remaja dan masih banyak lainnya," katanya dalam konferensi pers ISC 202, di Grand Asrilia Hotel Convention & Restaurant, Kota Bandung, Selasa (12/7).
Dia menambahkan, pihaknya turut merangkul pula segenap elemen komunitas berbagai platform. Diantaranya platform donasi, lembaga keuangan, hukum, serta akademisi juga pegiat senior di komunitas.
"Karena kegiatan itu isinya ada 3; Sharing, Bonding dan Networking. Jadi kami ingin semua teman komunitas se-Indonesia tidak lagi berjalan sendiri," tambahnya.
Sumber: