Kata Patrick Dorgu usai Golnya Menangkan MU vs Newcastle: Happy Tapi Kaget Bisa Gitu
Bek Manchester United, Patrick Dorgu, selebrasi setelah jebol gawang Newcastle United di Old Trafford.--Medsos X @Squawka_Live.
Terkait gol perdananya bagi Manchester United, langsung di Old Trafford, Dorgu merasa sangat senang dan juga bersyukur kepada Tuhan.
BACA JUGA:Giovanni Leoni Cedera Apa? Bek Gen Z Liverpool Bisa Absen Hingga 9 Bulan
"Perasaan yang luar biasa mencetak gol pertama saya di Old Trafford. Tuhan itu baik. Selamat Hari Natal," tulis pemain berusia 21 tahun itu di media sosial Instagram pribadinya, @patrick_dorgu.
Meski demikian, Patrick Dorgu juga mengaku terkejut karena tidak sangka bahwa dirinya mampu mencetak mencetak gol sebagus itu.
"Itu sebuah tendangan yang bagus. Saya tidak tahu saya bisa melakukannya," katanya selepas laga dikutip dari Instagram resmi Premier League @premierleague.
Dengan golnya melawan Newcastle, untuk kali pertama Dorgu menorehkan kontribusi gol back-to-back bagi MU setelah sumbangan asistensinya di laga kontra Aston Villa pekan sebelumnya.
Dorgu memberikan assist untuk gol Matheus Cunha ketika Manchester United dibuat menyerah di kandang Aston Villa dengan skor 2-1.
Sumber: