Supeltas Puncak Bogor: Dari Joki Jalan Jadi Sukarelawan

Senin 29-12-2025,13:46 WIB
Reporter : Regi Pratasyah
Editor : Salma Sepina Nurdini

Kasat Lantas Polres Bogor AKP Rizky Guntama mengatakan, Supeltas berfungsi untuk mengatur arus lalu lintas serta memberikan informasi kepada pengendara perihal situasi jalur.

"Kami ingin mencegah kemacetan dan menjamin keamanan para wisatawan yang ingin berkunjung ke Puncak," ujar AKP Rizky, pada Minggu (14/12/2025).

Adanya Supeltas, lanjut dia, dapat mengurangi praktek pungutan liar yang sering dialami oleh para wisatawan saat melintas di jalur Puncak.

Ia menambahkan, Supeltas dapat membuat pengendara merasa lebih aman dan nyaman saat berada di jalur Puncak.

BACA JUGA:Eminence Global Resmikan Hotel Bintang 5 di Bandung Barat

BACA JUGA:Antisipasi Kepadatan Arus Balik, Satlantas Polres Bogor Lakukan One Way Arah Bawah

Supeltas memiliki 60 orang relawan yang sudah memiliki bekal dari pelatihan dan siap bertugas pada titik strategis di jalur alternatif.

Adapun, para anggota Supeltas dilengkapi seragam berupa rompi hijau dan identitas resmi untuk memudahkan pengendara.

"Adapun pelatihan yang sudah diterima  oleh para Supeltas yang berikan oleh Sat Lantas Polres Bogor antara lain 12 gerakan pengaturan lalu lintas, Tindakan pertama pada saat terjadi Laja Lantas," kata dia.

"Mereka juga akan dilengkapi dengan seragam berupa rompi hijau dan identitas resmi untuk memudahkan pengendara mengenali mereka sebagai petugas yang sah," sambungnya.

Kategori :

Terpopuler