RADAR JABAR - Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung Saeful Bachri tetap konsisten memperjuangkan aspirasi masyarakat.
Hal tersebut disampaikan Kang Sae sapaan akrabnya Saeful Bachri saat menghadiri acara silaturahmi di Rumah Rancage di Cangkuang, Kabupaten Bandung, Kamis 24 April 2025.
Dalam kesempatan ini, dirinya mengaku senang karena jaringan Imah Rancage makin solid. Termasuk kolaborasi dengan struktur Demokrat.
"Kita juga mengucapkan selamat kepada Kang Dede yang dapat amanat baru sebagai wakil ketua umum," ujar Kang Sae yang juga penasehat Imah Rancage ini.
Ia menyebut bukti makin solidnya Rancage dan struktur Demokrat, antara lain, ditandai hadirnya seluruh anggota DPRD.
BACA JUGA:Ketua DPRD Kabupaten Bogor Sebut Tingginya Pengangguran di Cibinong sebagai Tantangan Pemkab Bogor
BACA JUGA:Akademisi Sebut Sektor Pertanian Jadi Ladang Pekerjaan yang Menjanjikan
Kang Sae menyebut, di forum tersebut ada delapan anggota DPRD dan satu anggota DPR RI dari dapil Jabar II.
"Di sini tujuh anggota Fraksi Partai Demokrat di DPRD Kabupaten Bandung hadir semua," kata Kang Sae yang juga sekretaris Fraksi Partai Demokrat (FPD) di DPRD Provinsi Jabar ini.
Mereka, kata ia, adalah M. Hailuki (dapil 1, wakil ketua DPRD), Anton Ahmad Fauzi (dapil 2), Veny Novenny (dapil 3), Faisal Radi (dapil 4), Oto Muharam (dapil 5), Asep Ihsan (dapil 6), dan Tantri Martadinata (dapil 7).
"Kita disumpah saat dilantik jadi anggota Dewan, yaitu wajib memperjuangkan aspirasi rakyat," tegasnya.
Menurutnya, modal memperjuangkan aspirasi itu sangat terbuka. Sebab, Demokrat memiliki wakil rakyat di setiap dapil dan di semua tingkatan.
Yakni, lanjut, anggota DPR RI, DPRD provinsi, dan legislator kabupaten.
"Nanti untuk kebijakan nasional diperjuangkan Kang Dede, saya di Provinsi, dan teman-teman di DPRD kabupaten," imbuh Kang Sae.* (ysp)