RADAR JABAR - PT Midi Utama Indonesia Tbk (Alfamidi) kembali memberikan apresiasi trip reward kepada 546 karyawan ke berbagai destinasi di luar negeri.
Apresiasi ini diberikan kepada karyawan terbaik di toko, warehouse dan office atas dedikasi dan kinerja terbaik yang diberikan. Sejak tahun 2023, total karyawan yang diberangkatkan dalam program trip reward mencapai 982 orang.
Destinasi trip meliputi destinasi dalam dan luar negeri seperti Bali, Thailand, Korea Selatan, Jepang, China, Eropa serta Saudi Arabia (ibadah umrah).
Human Capital Director Alfamidi, Tri Wasono Sunu mengatakan, Alfamidi percaya bahwa karyawan adalah aset paling berharga bagi perusahaan. Penghargaan ini menjadi cara untuk mendorong puluhan ribu karyawan Alfamidi untuk terus berkarya dan memberikan kinerja terbaiknya bagi perusahaan.
BACA JUGA:Alfamidi Rampungkan CSR 'Protein Cegah Stunting' Tahap 6, Distribusikan 10.800 Telur di Karawang
BACA JUGA:Sambut Tahun Baru 2025, Alfamidi Bekasi Gelar Cek Kesehatan Gratis
“Trip Reward diberikan untuk memotivasi karyawan agar terus berkinerja terbaik, yang tentunya berkontribusi positif pada pertumbuhan perusahaan,” kata Sunu.
Dalam trip reward ini, beberapa Alfability (karyawan disabilitas Alfamidi) pun turut serta. Hatta Pratama salah satunya.
Asisten Kepala Toko ini bersyukur dan berterima kasih mendapat trip reward 2025. Menurutnya, penghargaan ini bentuk apresiasi perusahaan untuk karyawannya. Bahkan ia tak menyangka terpilih mendapatkan trip reward sebagai salah satu karyawan berkinerja terbaik.
“Saya bersyukur menjadi salah satu dari sekian banyak karyawan Alfamidi bisa ikut trip ke luar negeri. Selama kita ikhlas dalam bekerja pasti akan ada hasil terbaik dari apa yang sudah dikerjakan,” ucap Hatta.
BACA JUGA:Sambut Tahun Baru 2025, Alfamidi Bekasi Gelar Cek Kesehatan Gratis
BACA JUGA:Bantu Puluhan Anak Bebas Stunting, Alfamidi Cabang Bekasi Telah Salurkan 5.400 Telur