RADAR JABAR - Bupati Bogor Rudy Susmanto mengungkapkan, bulan Ramadan 2025 menjadi momentum yang berbeda.
Ia menjelaskan, sejak awal Ramadan Kabupaten Bogor diberikan cobaan bencana seperti banjir hingga tanah longsor. Dia memaknai, cobaan yang diberikan itu sebagai ujian dalam kesabaran dan ketekunan bagi seluruh kalangan masayarakat Kabupaten Bogor. "Tentunya ramadan tahun 2025, suatu momentum yg berbeda. Kenapa berbeda? Di hari pertama bulan puasa kita diberi cobaan oleh Allah," kata Rudy di Gedung Tegar Beriman, pada Senin (31/3/2025). "Kabupaten bogor (terdampak) banjir bandang, tanah longsor, itulah menguji kesabaran kita, menguji ketekunan kita, bahwa Allah selalu ada untuk seluruh umatnya," sambungnya. BACA JUGA:Tanpa Sekat, Jajaran Pemkab Bogor Bercengkrama Hangat dengan Masyarakat Kabupaten Bogor BACA JUGA:Usai Ratusan Jemaah Lakukan Solat Ied di Lapangan Tegar Beriman, Pemkab Bogor Gelar Open House Selain itu, pada acara hari raya Idul Fitri, dirinya menambahkan, sebagai kemenangan untuk umat islam. Maka dari itu, perayaan Idul Fitri dengan suka cita. Politisi Partai Gerindra itu turut memohon doa kepada masyarakat Kabupaten Bogor, agar dirinya dengan Wakil Bupati Bogor Ade Ruhandi dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan amanah. "Dan tentunya saya Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi mohon doa restu kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bogor agar kami amanah mengemban tugas dan tanggung jawab yang diberikan masyarakat Kabupaten Bogor, insya allah," pungkasnya. Diketahui, Pemkab Bogor melakukan silaturahmi dengan masyarakat Kabupaten Bogor di Gedung Tegar Beriman. Terlihat, jajaran pemerintah daerah memberikan sambutan hangat bagi masyarakat yang mendatangi kegiatan open house itu. Bupati Bogor Rudy Susmanto hingga stakeholder lainnya bercengkrama bersama masyarakat tanpa ada sekat satu sama lain. Pada dalam Gedung Tegar Beriman, terdapat pajangan foto dari masa ke masa kepemimpinan Bupati sebelumnya. Foto tersebut, merupakan hasil dari PFI Bogor. Prasmanan juga telah disediakan oleh Pemkab Bogor untuk melayani masyarakat Kabupaten Bogor. Diketahui, acara open house itu terlaksana hingga pukul 10.00 WIB.Bupati Bogor Rudy Susmanto Ungkap Makna Ramadan dan Idul Fitri
Senin 31-03-2025,09:08 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Kategori :
Terkait
Selasa 22-04-2025,11:37 WIB
Pemkab Bogor Sulap Hasil Efisiensi Anggaran Jadi Kendaraan Dinas Milik Dishub
Selasa 22-04-2025,09:34 WIB
Momentum Kedatangan Mahkota Binokasih di Bogor, Budayawan Yakin Pemkab Bogor dapat Bangkitkan Kearifan Lokal
Senin 21-04-2025,22:00 WIB
Keraton Sumedang Larang Akui Mahkota Binokasih Sanghyang Pake yang Datang ke Kabupaten Bogor adalah Replika
Senin 21-04-2025,18:31 WIB
Siswa SMPN 2 Cibinong Hilang Handphone Pada Acara Penyambutan Mahkota Binokasih di Kompleks Pemkab Bogor
Senin 21-04-2025,13:27 WIB
3.450 Kuota Haji Kabupaten Bogor Paling Banyak se-Indonesia
Terpopuler
Senin 21-04-2025,20:58 WIB
Launching Bandung Bedas Nyaah ka Indung, Bupati Kang DS: 17.900 ASN Wajib Punya Indung Asuh
Selasa 22-04-2025,09:00 WIB
Wagub Jabar Tanggapi Keinginan Bupati Bandung Soal Pembangunan Gedung SLTA Baru
Selasa 22-04-2025,09:59 WIB
Sidang Paripurna Hari Jadi ke-384 Kabupaten Bandung, Ini Pesan Ketua DPRD
Senin 21-04-2025,21:13 WIB
Bupati Kang DS Dukung Pemprov Jabar Soal Reaktivasi Rel KA Bandung-Ciwidey, Ini Syaratnya
Selasa 22-04-2025,07:58 WIB
Waket DPR RI Respon Keinginan Bupati Bandung Soal Kewenangan Pengelolaan SLTA Dialihkan ke Pemkab
Terkini
Selasa 22-04-2025,14:31 WIB
Wacana Pembentukan Provinsi Bandung Raya Digaungkan Kang DS, Ini Alasannya
Selasa 22-04-2025,13:07 WIB
Peringatan HUT ke-384 Kabupaten Bandung, Komisi C DPRD: Semua Elemen Pemerintahan Harus Kompak
Selasa 22-04-2025,13:05 WIB
Spoiler Blue Lock Chapter 300: Nagi Sampaikan Salam Perpisahan pada Reo, Phase 2 Resmi Tamat
Selasa 22-04-2025,11:37 WIB
Pemkab Bogor Sulap Hasil Efisiensi Anggaran Jadi Kendaraan Dinas Milik Dishub
Selasa 22-04-2025,09:59 WIB