Wujudkan PJU Ramah Lingkungan, Bupati Bandung Siap Gandeng Perusahaan Produk PLTS Lokal

Sabtu 25-01-2025,12:10 WIB
Reporter : Cucun siti Maryam
Editor : Cucun siti Maryam

Kang DS kembali menegaskan komitmennya untuk mendukung pengembangan teknologi lokal.

Pihaknya akan terus mendorong produk-produk lokal seperti PLTS ini, agar semakin berkembang dan dikenal luas.

"Dengan adanya sinergi antara pemerintah dan dunia usaha, saya yakin Kabupaten Bandung dapat menjadi pelopor dalam penggunaan energi terbarukan,” pungkasnya.

Sementara Business Development Manager PT. SUP, Putra Ilham menyatakan, pihaknya menyambut baik tawaran kerjasama dari Pemkab Bandung.

Menurutnya, perusahaannya berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas produk dengan memanfaatkan tingkat komponen dalam negeri (TKDN) yang tinggi.

“Kami menggunakan bahan baku lokal dan beberapa dari pabrikan luar negeri. Dukungan dari Pak Bupati memberikan semangat baru bagi tim kami untuk terus berkarya dan menghasilkan produk berkualitas tinggi. Kami sangat berharap kolaborasi ini dapat memberikan kontribusi besar bagi pembangunan Kabupaten Bandung,” katanya.

"Dengan potensi besar yang dimilikinya, PT. SUP diharapkan mampu menjadi mitra strategis dalam mewujudkan visi Kabupaten Bandung sebagai daerah yang mandiri energi," tuturnya.*** (ysp)

Kategori :