Kastaneer punya ‘CV’ bermain untuk beberapa klub terkenal di Eropa. Sebut saja mulai dari Coventy (Inggris), Kaiserlautern (Jerman), hingga ADO Den Haag, NAC Breda, dan PEC Zwolle (Belanda).
BACA JUGA:Hasil BRI Liga 1: Kalahkan 10 Pemain Persis Solo, Persib Jadi Juara Paruh Musim
BACA JUGA:Jadwal Liga 1 Indonesia Pekan Ke-17: Persita vs PSM hingga Persis vs Persib
Pengoleksi 17 penampilan bagi timnas Curacao itu terakhir kali menjadi bagian klub adalah bersama klub Segunda Division Spanyol, Castellon, pada musim 2023/2024.
Di level sepakbola internasional, Gervane Kastaneer sempat bermain di timnas Belanda kelompok umur mulai dari U-19 sampai U-21. Dia mulai membela timnas Curacao pada 2018, dan sejak itu sudah bermain 17 kali dengan koleksi lima gol, demikian menyitat dari cnnindonesia.com.
Mendatangkan Kastaneer membuat Persib Bandung kelebihan kuota pemain asing untuk putaran kedua Liga 1 2024/2025. Alhasil mereka harus melepaskan satu nama dan itu adalah Mailson Lima.
Belum ada pengumuman klub tujuan Mailson selanjutnya. Namun Persib memastikan akan mencarikan gelandang asal Belanda itu klub baru dalam skema peminjaman maupun transfer.