RADAR JABAR- Setelah kalah 0-2 dari Liverpool di Liga Champions UEFA pada Kamis (28/11) dini hari WIB, pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti menegaskan bahwa timnya menargetkan kemenangan saat menghadapi Getafe di lanjutan La Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (1/12).
"Kami harus bermain dengan cerdas dalam menyerang, mengendalikan permainan, dan menunjukkan performa yang solid jika ingin memenangkan pertandingan," ujar Ancelotti, seperti dikutip dari laman resmi Real Madrid, Sabtu. Pelatih asal Italia tersebut mengingatkan bahwa Getafe bukan lawan yang bisa dianggap enteng, karena mereka memiliki pertahanan yang sangat disiplin. Meskipun saat ini berada di peringkat ke-15 klasemen sementara La Liga dengan 13 poin dari 14 laga, Getafe hanya kebobolan 11 gol. Angka tersebut merupakan jumlah kebobolan paling sedikit kedua di La Liga musim ini, hanya kalah dari Atletico Madrid (8 gol), dan setara dengan Real Madrid yang juga baru kemasukan 11 gol. BACA JUGA:Ancelotti Ungkap Mbappe Frustasi di Real Madrid BACA JUGA:Prediksi dan H2H Real Madrid vs Osasuna: Kesempatan Emas Los Blancos Stop Tren Negatif "Getafe adalah tim yang memiliki nilai-nilai pertahanan yang kuat. Mereka bertahan dengan sangat baik, sehingga pertandingan ini akan sulit, seperti musim lalu ketika kami baru bisa memastikan kemenangan di menit-menit akhir," kata Ancelotti. Pada musim 2023-2024, Real Madrid menang dramatis 2-1 atas Getafe di Santiago Bernabeu melalui gol Jude Bellingham di menit ke-90+5. Ancelotti meminta timnya untuk menjaga pertahanan dengan baik guna mengantisipasi serangan balik yang menjadi kekuatan Getafe. "Saya merasa lebih tenang ketika melihat tim bertahan dengan rapat. Pertahanan adalah elemen dasar yang sangat penting dalam sepak bola," tambahnya. Mengenai kondisi skuad, Ancelotti memastikan bahwa beberapa pemain yang sebelumnya cedera, seperti Rodrygo, sudah kembali bergabung dengan tim. Bintang utama Real Madrid, seperti Kylian Mbappe dan Vinicius Junior, juga siap tampil untuk laga ini. Saat ini, Real Madrid berada di posisi kedua klasemen sementara La Liga musim 2024-2025 dengan 30 poin dari 13 pertandingan. Ancelotti berharap kemenangan atas Getafe dapat menjaga posisi timnya dalam perburuan gelar.Setelah Kekalahan dari Liverpool, Real Madrid Bidik Kemenangan Lawan Getafe
Sabtu 30-11-2024,22:20 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Kategori :
Terkait
Sabtu 30-11-2024,22:20 WIB
Setelah Kekalahan dari Liverpool, Real Madrid Bidik Kemenangan Lawan Getafe
Minggu 24-11-2024,18:32 WIB
Ancelotti Ungkap Mbappe Frustasi di Real Madrid
Sabtu 09-11-2024,09:59 WIB
Prediksi dan H2H Real Madrid vs Osasuna: Kesempatan Emas Los Blancos Stop Tren Negatif
Rabu 06-11-2024,10:28 WIB
Cara AC Milan Kalahkan Real Madrid di Santiago Bernabeu Bikin Fonseca Bangga
Rabu 06-11-2024,09:42 WIB
Inter vs Arsenal: Ada Peluang Arteta Memainkan Martin Odegaard
Terpopuler
Sabtu 30-11-2024,11:21 WIB
Palestina Minta Liga Arab Gelar Sidang Darurat Terkait Kekejaman Israel di Gaza
Sabtu 30-11-2024,17:07 WIB
Media Gathering Kementerian ATR/BPN: Menteri Nusron Wahid Sampaikan Apresiasi kepada Jurnalis
Sabtu 30-11-2024,17:15 WIB
5 Artis yang Berhasil Unggul di Quick Count Pilkada 2024, Ada Ali Syakieb hingga Jeje Govinda
Sabtu 30-11-2024,15:30 WIB
Mau Tulang Kuat? Cek 10 Makanan yang Bisa Jadi Andalan!
Sabtu 30-11-2024,18:13 WIB
10 Destinasi Wisata Air di Jepang: Seru dan Menyegarkan!
Terkini
Sabtu 30-11-2024,22:21 WIB
Top 5 Kamera Analog dengan Kualitas Foto Terbaik untuk Pecinta Fotografi Vintage
Sabtu 30-11-2024,22:20 WIB
Setelah Kekalahan dari Liverpool, Real Madrid Bidik Kemenangan Lawan Getafe
Sabtu 30-11-2024,22:13 WIB
5 Fakta Menarik tentang Taman Nasional Way Kambas
Sabtu 30-11-2024,21:49 WIB
10 Film Studio Ghibli yang Harus Kamu Tonton Sekali Seumur Hidup!
Sabtu 30-11-2024,21:48 WIB