Radar Jabar Disway - KAB BANDUNG - Menjelang masa tenang, sejumlah dukungan masih terus digaungkan terhadap pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung nomor urut 02, Dadang Supriatna dan Ali Syakieb.
Hal itu terlihat dari meriahnya pelaksanaan kampanye akbar bertajuk Bandung Lebih Bedas, yang diselenggarakan di area Lapang Patal SSB, Kecamatan Banjaran, Kabupaten Bandung pada Sabtu, 23 November 2024.
Terdapat hal menarik pada pelaksanaan kampanye akbar tersebut, yakni pembagian 1.000 kotak makan siang gratis dari para pelaku Usaha Mikro Kecil Menangah (UMKM), yang didukung oleh Kabupaten Bandung Creative Hub (KBCH).
Ketua KBCH, Yossi Aldesse Perwira mengatakan, pembagian 1.000 kotak makan siang gratis itu sengaja dilakukan sebagai bentuk dukungan dalam keberlangsungan kampanye akbar Dadang-Ali.
BACA JUGA:Pilkada Kabupaten Bandung, Cucun Optimistis Dadang dan Ali Syakieb Menang di Atas 70 Persen
BACA JUGA:Mengejutkan! Kader PKS di Enam Kecamatan Eksodus Dukung Dadang dan Ali Syakieb di Pilbup Bandung
"Makanan yang dibagikan sebanyak 1.000 kotak berasal dari beberapa UMKM lokal di Kabupaten Bandung, sebagai bentuk sinergi antara komunitas kreatif dan pelaku usaha kecil," katanya saat diwawancarai di lokasi, Sabtu (23/11).
Yossi menerangkan, pembagian 1.000 kotak makan siang gratis ini, bertujuan untuk mempromosikan produk-produk lokal, sekaligus memperkuat keberlanjutan UMKM di Kabupaten Bandung.