RADAR JABAR - Pemerintah Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menggandeng Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI untuk mengatur lalu lintas di kawasan wisata Puncak selama libur panjang Natal dan Tahun Baru.
“Kami bersama-sama berdiskusi mencari solusi untuk mengatasi kemacetan di kawasan Puncak,” ujar Penjabat Bupati Bogor, Bachril Bakri, di Cibinong, Kamis. Kolaborasi ini tidak hanya fokus pada penanganan kemacetan saat libur panjang, tetapi juga mencari solusi jangka panjang. “Kami menawarkan beberapa opsi untuk solusi jangka pendek dan jangka panjang,” tambah Bachril. Wakil Menteri Perhubungan, Suntana, menyatakan bahwa Kemenhub akan mendukung Pemerintah Kabupaten Bogor dengan melakukan inspeksi kelayakan jalan (ramp check) terhadap bus yang melintas di jalur Puncak selama libur panjang. BACA JUGA:Kisah Pilu Pembunuhan Sadis di Pamijahan Bogor, Pelaku Terancam Hukuman Mati BACA JUGA:Wamenhub RI Suntana Tawarkan 3 Strategi Komprehensif Atasi Kemacetan Puncak Bogor “Kami akan berkoordinasi, dan teman-teman dari kepolisian akan banyak berperan di lapangan. Dengan kerja tim yang solid, saya yakin kita dapat memberikan pelayanan terbaik,” kata Suntana. Suntana, yang pernah menjabat sebagai Kapolres Bogor dan Kapolda Jawa Barat, mengakui bahwa permasalahan kemacetan di kawasan Puncak masih menjadi tantangan besar setiap tahunnya. Ia pun menawarkan sejumlah strategi, termasuk optimalisasi layanan melalui sistem satu arah (one way) sebagai solusi jangka pendek. Selain itu, ia juga mengusulkan penyediaan bus gratis menggunakan skema Buy The Service (BTS). Untuk jangka panjang, Kemenhub bekerja sama dengan Kementerian Pekerjaan Umum untuk membangun infrastruktur seperti Tol Caringin-Cisarua-Cianjur dan menyelesaikan Jalur Puncak II. “Sebanyak 37 persen pengendara yang melewati jalur Puncak menuju Cipanas dan Cianjur. Oleh karena itu, arus kendaraan perlu dipecah agar tidak terpusat di wilayah Puncak,” jelasnya.Pemkab Bogor Libatkan Kemenhub Atur Lalu Lintas Puncak Saat Nataru
Kamis 21-11-2024,20:21 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Kategori :
Terkait
Sabtu 08-11-2025,18:49 WIB
Dari Serambi Mekah ke Kota Hujan, Arpan Target Kurangi Pengangguran
Sabtu 08-11-2025,16:46 WIB
150 PKL akan Hadir di CFD Besok, Para PKL Tak Perlu Berebut Tempat
Sabtu 08-11-2025,16:37 WIB
Kabupaten Bogor Bakal Miliki Pasar Petani Garuda
Sabtu 08-11-2025,15:18 WIB
Pemkab Bogor Berencana Bangun Teras Pakansari, 400 PKL Siap Ditampung
Jumat 07-11-2025,13:33 WIB
Sang Ayah Ditemukan Meninggal Dunia oleh Anak, Diduga Stress Berat
Terpopuler
Sabtu 08-11-2025,21:07 WIB
Resmi Jadi Ketum Jabar, Tb Raditya Ingin Ardin Jadi Penyedia Barang Bagi UMKM Lokal
Minggu 09-11-2025,08:27 WIB
Anugerah Jurnalistik Pertamina 2025 Masuki Tahap Seleksi, 2.685 Karya Siap Beradu
Minggu 09-11-2025,07:49 WIB
BRI Apresiasi AgenBRILink Berprestasi di Jawa Barat Melalui Program Super AgenBRILink 2025
Sabtu 08-11-2025,21:23 WIB
Ribuan Ojol Turun ke Jalan, URC Bergerak Tegaskan Empat Tuntutan dan Tolak Komisi 10 Persen
Minggu 09-11-2025,11:28 WIB
Gass ke Honda Bikers Day, Komunitas Honda Jawa Barat Mantapkan Solidaritas dan Keselamatan Berkendara
Terkini
Minggu 09-11-2025,16:24 WIB
Semarak Puncak Honda Bikers Day 2025, Puluhan Ribu Bikers akan Kunjungi Garut
Minggu 09-11-2025,11:28 WIB
Gass ke Honda Bikers Day, Komunitas Honda Jawa Barat Mantapkan Solidaritas dan Keselamatan Berkendara
Minggu 09-11-2025,08:27 WIB
Anugerah Jurnalistik Pertamina 2025 Masuki Tahap Seleksi, 2.685 Karya Siap Beradu
Minggu 09-11-2025,07:49 WIB
BRI Apresiasi AgenBRILink Berprestasi di Jawa Barat Melalui Program Super AgenBRILink 2025
Sabtu 08-11-2025,21:23 WIB