Akibat Sanksi dari Komdis PSSI, Laga Persib vs Persebaya Digelar Tanpa Penonton

Rabu 16-10-2024,14:38 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Radar Jabar Disway – Pertandingan antara Persib Bandung dan Persebaya Surabaya yang rencananya digelar pada Jumat, 18 Oktober 2024, dipastikan akan berlangsung tanpa penonton.

 

Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan keputusan ini diambil menyusul adanya insiden kerusuhan antara oknum suporter Persib dengan steward yang mengakibatkan sanksi dari Komdis PSSI.

 

"Sanksi yang diberikan berupa larangan bagi Persib untuk menggelar dua pertandingan tanpa penonton dan tiga pertandingan dengan tribun utara dan selatan yang ditutup," kata Kusworo dalam keterangannya, Rabu, 16 Oktober 2024.

 

BACA JUGA:Hasil AFC Champions League Two: Persib Bandung Takluk 1-0 atas Zhejiang

BACA JUGA:Persib Siap Fasilitasi Tindakan Hukum Terkait Dugaan Pelecehan oleh Oknum Steward

 

Sebagai konsekuensinya, paparnya, pertandingan Persib Bandung melawan Persebaya menjadi laga pertama yang harus dilaksanakan tanpa kehadiran penonton di stadion.

 

Menyikapi hal ini, pihaknya mengimbau kepada seluruh suporter, baik Bobotoh maupun Bonek, untuk tidak datang ke Stadion Si Jalak Harupat. 

 

Dikarenakan, kata ia, stadion akan dijaga ketat oleh petugas keamanan dan pintu tribun akan ditutup.

 

Kategori :