Harga Emas Antam Naik, Kini Sentuh Rp1.481.000 per Gram

Selasa 08-10-2024,10:02 WIB
Reporter : Eneng Suryani
Editor : Eneng Suryani

RADAR JABAR - Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) mengalami kenaikan pada Selasa pagi, 8 Oktober 2024. Berdasarkan pantauan dari laman Logam Mulia, harga emas per gram naik sebesar Rp3.000. Dengan demikian, harga emas kini menjadi Rp1.481.000 per gram.

Selain itu, harga jual kembali (buyback) emas batangan Antam juga mengalami perubahan. Pada Selasa ini, harga buyback tercatat menjadi Rp1.323.000 per gram.

Penting untuk diketahui, transaksi harga jual kembali ini akan dikenakan potongan pajak sesuai dengan peraturan yang berlaku, yakni berdasarkan PMK No. 34/PMK.10/2017.

Penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp10 juta dikenakan PPh 22. Tarif pajak tersebut berbeda tergantung status pemegang NPWP. Bagi pemegang NPWP, PPh 22 sebesar 1,5 persen akan dikenakan, sementara untuk non-NPWP, tarifnya menjadi 3 persen. Pajak ini akan langsung dipotong dari total nilai buyback, sehingga nilai yang diterima sudah dikurangi pajak.

 

BACA JUGA:Harga Emas Batangan Antam Melonjak: Pantauan Terbaru Jumat, 20 September 2024

BACA JUGA:Harga Emas Antam Turun Rp2000 per Kamis

 

Harga Emas Antam Berdasarkan Berat

Berikut adalah rincian harga pecahan emas batangan yang tercatat di laman Logam Mulia Antam pada Selasa ini:

0,5 gram: Rp790.500

1 gram: Rp1.481.000

2 gram: Rp2.902.000

3 gram: Rp4.328.000

5 gram: Rp7.180.000

Kategori :