RADAR JABAR — Dalam mengatasi pengangguran, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menggelar Job Fair 2024 bertema "Hayu di Gawe Hirup Leuwih Hade".
Acara yang berlangsung selama tiga hari, dari tanggal 2 hingga 4 Oktober 2024 di Gedung Tegar Beriman ini, menjadi ajang penting bagi ribuan pencari kerja untuk menemukan peluang terbaik mereka. Dengan menghadirkan lebih dari 40 perusahaan lokal dan internasional, serta Balai Pelayanan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Jawa Barat, Job Fair ini menyediakan lebih dari dua ribu lowongan pekerjaan di berbagai sektor, baik di dalam maupun luar negeri. Penjabat (Pj) Bupati Bogor, Bachril Bakri menekankan pentingnya peran semua pemangku kepentingan dari pemerintah, pengusaha, hingga serikat pekerja dalam upaya kolektif menurunkan angka pengangguran. BACA JUGA:Pj Bupati Bogor Gunakan Strategi Atasi Stunting yang Mencapai 27 Persen BACA JUGA:Komisi Informasi Jabar Monitoring PPID Disdik Kabupaten Bogor: Tingkatkan Kualitas Pelayanan "Job Fair ini bukan hanya sekadar membuka akses pekerjaan, tetapi juga meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Bogor," ujar Bachril Bakri pada Kamis (03/10/2024). "Kami berharap acara ini bisa mempercepat penempatan tenaga kerja dan mendorong masyarakat menuju kehidupan yang lebih baik," tambahnya. Acara ini diharapkan tidak hanya menjadi solusi jangka pendek bagi para pencari kerja, tetapi juga langkah strategis dalam membangun masa depan yang lebih cerah, sesuai dengan tema "Hayu di Gawe Hirup Leuwih Hade", yang secara harfiah berarti "Mari bekerja untuk hidup yang lebih baik." "Dengan kolaborasi yang solid antara pemerintah dan dunia usaha, diharapkan angka pengangguran di Kabupaten Bogor dapat terus ditekan," tutup dia. Reporter: Muhamad Ilham ArizkiPemkab Bogor Adakan Job Fair 2024 Bertema "Hayu di Gawe Hirup Leuwih Hade"
Kamis 03-10-2024,10:18 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Tags : #pemkab bogor
#kabupaten bogor
#job fair bogor
#job fair 2024
#hayu di gawe hirup leuwih hade
#bogor
Kategori :
Terkait
Jumat 22-11-2024,16:53 WIB
Pemkab Bogor Lakukan Digitalisasi Data Stunting untuk Perbaikan Kesehatan Anak
Jumat 22-11-2024,09:28 WIB
Pemkab Bogor Maksimalkan Aplikasi BESTIE untuk Tangani Stunting dengan Data Terpadu
Kamis 21-11-2024,20:21 WIB
Pemkab Bogor Libatkan Kemenhub Atur Lalu Lintas Puncak Saat Nataru
Selasa 19-11-2024,21:27 WIB
Kabupaten Bogor Segera Operasikan Bus Listrik Gratis Per Desember 2024
Selasa 19-11-2024,16:31 WIB
Longsor 7 Meter Ancam Empat Rumah di Klapanunggal Bogor, Begini Kronologinya
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,14:00 WIB
7 Ikan Lokal Tinggi Gizi dan Protein, Cocok Jadi Alternatif Salmon
Sabtu 23-11-2024,20:31 WIB
5 Rekomendasi iPhone Termurah dan Paling Worth To Buy untuk Main Game
Sabtu 23-11-2024,23:18 WIB
Optimalisasi Anggaran Jadi Kunci Paslon Gubernur Dedi-Erwan Atasi Krisis Listrik di Jabar
Sabtu 23-11-2024,19:33 WIB
5 Rekomendasi Jam Tangan Analog Murah di Bawah Rp 200 Ribuan!
Sabtu 23-11-2024,14:19 WIB
Syaikhu-Ilham Kobarkan Semangat Ribuan Pendukung di Kota Bandung Pada Kampanye Terakhir
Terkini
Minggu 24-11-2024,13:26 WIB
5 Ide Solo Date yang Dijamin Bikin Bahagia
Minggu 24-11-2024,12:57 WIB
Dugaan Politik Uang Pilkada, Bawaslu Sleman Amankan Uang Tunai Rp.12,6 Juta di Kapanewon Minggir
Minggu 24-11-2024,12:34 WIB
Masuki Masa Tenang, Tim Pemenangan ASIH Sukarela Cabut APK Syaikhu-Ilham
Minggu 24-11-2024,11:38 WIB
Delapan Kecamatan di Kabupaten Bandung Terdampak Banjir dan Longsor, BPBD: 35.262 Jiwa Terdampak
Minggu 24-11-2024,11:18 WIB