Begini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy Tab S10 Series: Tablet Terbaru dengan S Pen?

Selasa 24-09-2024,19:38 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Samsung Galaxy Tab S10 Series maupun Galaxy S24 FE digadang-gadang akan dibekali “panel Anti-Refleksi” yang bisa meningkatkan visibilitas layar dalam pengaturan terang. Panel Anti-Refleksi mirip milik Galaxy S24 Ultra.

 

Berdasarkan gambar yang Samsung bagikan pun bahwa tablet barunya mengusung layar notch dan memiliki S Pen, sesuai bocoran render Galaxy Tab S10 Ultra. Mengutip dari Android Authority, Galaxy Tab S10 Series pun sangat memungkinkan untuk mengandalkan Galaxy AI.

 

3. Chipset dan Baterai

Untuk mesin pacu Tab S10, Tab S10+, serta Tab S10 Ultra sama beramunisikan SoC MediaTek Dimensity 9300+. Chipset ini masih didukung RAM berkapasitas sampai 16GB.

 

BACA JUGA:Tablet Tangguh Baru Samsung, Galaxy Tab S10 Ultra Siap Rilis!

BACA JUGA:Siap Dirilis! Ini Bocoran Samsung Galaxy Tab S10 Ultra dengan Desain Futuristik

 

Bergeser ke bagian sumber daya, baterai ketiga tablet masih sama soal kapasitas. Tab S10 ditopang baterai 8400mAh, Tab S10+ menggendong baterai 10090mAh, serta Tab S10 Ultra menggunakan baterai 11200mAh.

 

Kecepatan fitur fast charging-nya juga kemungkinan 45W alias sama seperti pada Samsung Galaxy Tab S9. Pasalnya Samsung dikabarkan sudah akan memberikan fast charging 45W senilai $42 secara gratis apabila pembeli melakukan pre-order Galaxy Tab S10.

 

4. Kamera

Ada sedikit perbedaan kamera belakang dari ketiga tablet walau kamera utamanya kompak 13MP. Khusus varian S10+ dan S10 Ultra lebih lengkap karena memiliki kamera ultrawide beresolusi 8MP.

Kategori :