RADAR JABAR – Mengingat adanya penetapan Pasangan Calon (Paslon) yang akan dilakukan pada 22 September dan dimulainya kampanye pada 25 September, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bogor menyatakan kesiapan mereka untuk mengawasi jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Fokus utama pengawasan adalah memastikan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) serta para Kepala Daerah lainnya. Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bogor, Ridwan Arifin, menegaskan bahwa pihaknya telah siap menghadapi tahapan pertama Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Ia mengingatkan bahwa kampanye Pilkada akan dimulai pada 25 September 2024. Bawaslu sudah mengambil langkah-langkah penting untuk menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Kepala Daerah lainnya selama proses kampanye. "Kami sebelumnya sudah mengirimkan surat himbauan kepada ASN dan kepala desa agar tetap netral selama masa kampanye. Dan saya tegaskan kembali pentingnya netralitas ASN untuk menjaga kredibilitas proses Pilkada," ujar Ridwan Arifin kepada wartawan pada Jumat (20/09/2024). Menurut Ridwan, surat himbauan ini sangat penting untuk memastikan bahwa seluruh ASN tidak terlibat dalam politik praktis selama Pilkada berlangsung, sehingga proses demokrasi dapat berjalan dengan jujur dan adil. Selain itu, Ridwan pun mengungkapkan persiapan Bawaslu dalam mengawal Pilkada mendatang, termasuk dukungan fasilitas dari pemerintah. “Fasilitas dari pemerintah sudah cukup baik, bahkan anggaran yang diberikan sudah mencapai 100 persen. Namun, kami perlu melakukan addendum untuk beberapa hal tambahan,” jelasnya. Dengan kesiapan Bawaslu yang sudah matang, Ridwan optimis tahapan Pilkada di Kabupaten Bogor akan berlangsung dengan lancar dan sesuai dengan aturan yang berlaku. Reporter: Muhamad Ilham ArizkiPilkada 2024: Bawaslu Kabupaten Bogor Pastikan Pengawalan Netralitas ASN dan Kepala Desa
Sabtu 21-09-2024,09:15 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Tags : #pilkada 2024
#pilkada
#pilakda bogor 2024
#pilakda bogor
#bawaslu kabupaten bogor pastikan pengawalan netralitas asn dan kepala desa
#bawaslu
Kategori :
Terkait
Minggu 09-03-2025,21:05 WIB
Bawaslu Gelar Ngabuburit Pengawasan, Ajak Peserta Tumbuhkan Nilai Spiritual dalam Bekerja
Selasa 25-02-2025,13:23 WIB
KPU Akan Tindak Lanjuti Putusan MK Soal PSU di 24 Daerah
Kamis 16-01-2025,15:50 WIB
Bawaslu Kabupaten Bogor Akui Sudah Siapkan Jawaban Hadapi Sidang Sengketa Pilkada Besok di MK
Kamis 09-01-2025,15:18 WIB
Resmi! KPU Bandung-Jabar Tetapkan Farhan-Erwin Sebagai Pemenang Pilkada 2024
Minggu 05-01-2025,17:43 WIB
KPU Cianjur Siap Hadapi Gugatan Paslon Nomor Urut 1 di Mahkamah Konstitusi
Terpopuler
Selasa 22-04-2025,13:05 WIB
Spoiler Blue Lock Chapter 300: Nagi Sampaikan Salam Perpisahan pada Reo, Phase 2 Resmi Tamat
Selasa 22-04-2025,09:00 WIB
Wagub Jabar Tanggapi Keinginan Bupati Bandung Soal Pembangunan Gedung SLTA Baru
Selasa 22-04-2025,09:59 WIB
Sidang Paripurna Hari Jadi ke-384 Kabupaten Bandung, Ini Pesan Ketua DPRD
Selasa 22-04-2025,07:58 WIB
Waket DPR RI Respon Keinginan Bupati Bandung Soal Kewenangan Pengelolaan SLTA Dialihkan ke Pemkab
Selasa 22-04-2025,17:56 WIB
Dampak Ekonomi Kebijakan Reklasifikasi Mitra Platform Menjadi Karyawan
Terkini
Selasa 22-04-2025,21:51 WIB
Dorong Pendidikan Santri, Bank Mandiri Perkuat Fasilitas Ponpes Al-Inaaroh Al-Hikam di Cirebon
Selasa 22-04-2025,19:19 WIB
Pesan Keraton Sumedang Larang kepada Bupati Bogor
Selasa 22-04-2025,19:18 WIB
Video Viral Ratusan Petani Geruduk Perkebunan Teh di Pangalengan Bandung
Selasa 22-04-2025,19:13 WIB
Ungkap Kasus Curanmor di Dayeuhkolot, Polisi Ringkus 7 Tersangka dan Amankan 11 Sepeda Motor
Selasa 22-04-2025,19:09 WIB