Hero yang merupakan salah satu roamer di Honor of Kings terbaik ini bisa memakai Skill 1 dan Skill 2 sembari berputar. Untuk Skill Ultimate miliknya, Take it for a Spin, memungkinkan Liu Shan berputar dan memberikan damage terus menerus serta memeperlambat musuh di dekatnya.
4. Milady
Milady adalah salah satu hero HoK terbaik yang mampu push tower bahkan saat masih dilapisi perisai aktif. Gunakan skill miliknya untuk memanggil minion mekanik agar menyerang musuh, kemudian menjauhlah dan biarkan minion mengatasi sisanya.
Dengan Skill Ultimate, Chaos Field, hero Mage terbaik ini bisa mengendalilan musuh secara crowd dan memberikan efek stun selama 0,75 detik, mengurangi movement speed mereka sampai 30%, serta memberikan damage.
Sementara Skill 2, Forced Invasion membuatnya akan memanggil dua minion untuk melontarkan damage pada lawan di sekitar. Terakhir Skill 1, Air Superiority, akan menghasilkan damage dan memberikan efek slow kepada lawan.
5. Prince of Langling
Bagi pemain role Jungler, Prince of Langling menjadi salah satu hero terbaik buat solo rank di Honor of Kings. Skill 4 miliknya, Secret Skill - Shadow, menambah movement speed dan attack speed, dan memungkinkannya memasuki mode sembunyi-sembunyi, kombo untuk menyerang musuh dari titik butanya.
Padukan dengan Skill 3, Secret Strike, untuk keluar dari mode sembunyi-sembunyi dan berlari ke target demi memberikan damage. Lalu Skill 2, Secret Skill menghasilkan CC, damage, mengurangi movement speed dan menghasilkan efek stun pada musuh, serta memulihkan Health dirinya.