Aprilia Kartina Berhasil Raih Emas Kembali Setelah 12 Tahun Penantian di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Minggu 15-09-2024,07:18 WIB
Reporter : Eneng Suryani
Editor : Eneng Suryani

RADAR JABAR - Pelari asal tim atletik Jakarta, Aprilia Kartina, berhasil merebut medali emas di nomor 1.500 meter putri dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara 2024. Setelah menanti selama 12 tahun, perempuan berusia 27 tahun ini akhirnya kembali mencicipi manisnya kemenangan di nomor yang sama, Sabtu (14/9), di Stadion Madya Atletik Sumut Sport Center, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Aprilia menyebut bahwa pencapaian ini adalah hasil dari kerja kerasnya selama bertahun-tahun. “Emas ini adalah hasil yang saya tunggu-tunggu untuk mendapatkan pencapaian prestasi,” ujar Aprilia usai memastikan dirinya menjadi yang tercepat di ajang tersebut.

PON XXI menjadi momen ketiga bagi Aprilia untuk bertarung di ajang olahraga terbesar di Indonesia. Sebelumnya, pada PON XVIII Riau 2012, saat masih memperkuat tim Sumatera Barat (Sumbar), Aprilia juga sukses meraih emas di nomor yang sama. Namun, perjalanan Aprilia sempat mengalami kendala. Pada PON XIX Jawa Barat 2016, ia absen, dan pada PON XX Papua, ia tidak berhasil membawa pulang medali.

Kemenangan ini memiliki makna mendalam bagi Aprilia, terutama setelah perjuangan panjang dan jatuh bangunnya dalam dunia atletik. “Emas ini saya persembahkan untuk anak saya. Saya tidak menyangka bisa menyalip lawan di akhir lomba,” kata atlet yang juga berpangkat Sersan Dua (Serda) dan bertugas di Markas Besar TNI Angkatan Laut (AL).

 

BACA JUGA:Hari Kedua Cabor Esport PON Aceh-Sumut 2024 Pertandingkan 3 Nomor Gim, Derby Kalimantan di eFootball

BACA JUGA:264 Atlet Pencak Silat Bersaing Rebut 22 Emas PON Aceh-Sumut

 

Kelahiran Payakumbuh, Sumatera Barat, Aprilia mengungkapkan bahwa persiapan untuk menghadapi PON XXI sangat intens. Ia menjalani latihan setiap hari, menjaga pola makan, serta memperhatikan asupan nutrisi demi menjaga kondisi fisik. Semua upaya tersebut terbayar lunas dengan medali emas yang didapatkannya di nomor 1.500 meter putri.

Namun, Aprilia belum berpuas diri. Target berikutnya adalah nomor 800 meter, di mana ia berambisi untuk menambah pundi-pundi emas bagi kontingen DKI Jakarta.

Pada ajang PON XXI kali ini, tim atletik DKI Jakarta sukses meraih dua medali emas di nomor 1.500 meter putra dan putri. Wahyudi Putra dan Aprilia Kartina menjadi pahlawan kemenangan setelah masing-masing mencatatkan waktu 3 menit 50,2 detik dan 4 menit 29,81 detik.

Meskipun berhasil meraih emas, catatan waktu Aprilia masih belum mampu memecahkan rekor PON yang dipegang oleh Supriyati Sutono dari Jawa Barat.

 

BACA JUGA:Dua Mahasiswa UI Borong Medali Emas di PON XXI 2024

BACA JUGA:Loncat Indah Putri Kembali Sumbang Emas Untuk Jawa Timur di PON 2024

Kategori :