RADAR JABAR - Bakal calon Bupati Bandung petahana Dadang Supriatna menghadiri Rapat Kerja Cabang Luar Biasa (Rakercab LB) dan Pendidikan Politik DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bandung, di Sekretariat PDIP, Jalan Jaksa Naranata, Kecamatan Baleendah, Sabtu 7 September 2024.
Pada kesempatan itu, Dadang Supriatna yang akrab disapa Kang DS ini mengajak kepada seluruh elemen keluarga besar PDI Perjuangan Kabupaten Bandung untuk bersama-sama bergerak memenangkan Pilkada Kabupaten Bandung yang waktunya tinggal 2,5 bulan lagi. "Kita punya target 1,5 juta pemilih dari 2,6 juta daftar pemilih tetap (DPT). Maka yakin kita akan meraih 70 persen suara. Maka saya mohon kepada seluruh jajaran cabang, anak cabang dan juga ranting PDI Perjuangan Kabupaten Bandung untuk bersama-sama bergerak di lapangan," kata Kang DS yang juga Ketua DPC PKB Kabupaten Bandung ini. BACA JUGA:Diantar Naik Ojek, Paslon Kang DS dan Ali Syakieb Diantar Ribuan Guru Ngaji dan Petani ke KPU BACA JUGA:Elemen Masyarakat di Kabupaten Bandung Bakal Hadiri Pendaftaran Paslon Kang DS dan Ali Syakieb Pada kesempatan ini, ia menghaturkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan PDI Perjuangan kepada dirinya sebagai calon bupati, meski melalui proses yang luar biasa dan penuh kejutan hingga akhirnya ditunjuk DPP PDI Perjuangan sebagai cabup yang disusung di Pilkada Kabupaten Bandung 27 November 2024. "Tentunya, seluruh elemen PDI Perjuangan wajib menjalankan amanat Ketua Umum PDI Perjuangan. Maka Insya Allah, dengan kebersamaan kita bisa memenangkan kontestasi Pilkada Kabupaten Bandung," ucapnya. Dengan semangat Bedas dan kebersamaan, kata Kang DS, Koalisi Bedas Lanjutkan ingin mengelola daerah dengan semangat kebersamaan, sehingga kita dapat bersaing dengan daerah otonom lainnya. "Dengan hadirnya PDI Perjuangan di Koalisi Bedas Lanjutkan, menjadi elemen penting dalam mengawal semangat juang dan memperkuat pondasi yang kokoh dalam membangun Kabupaten Bandung yang lebih Bedas," harapnya. Dalam Rakercab LB dan Pendidikan Politik DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bandung ini dihadiri Calon Gubernur Jawa Barat dari PDI Perjuangan Jeje Wiradinata. Turut hadir, Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan terpilih Denny Cagur, Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan Ineu Purwadewi, Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bandung Nia Purnakania.*** (ysp)Target 70 Persen Suara, Kang DS Serukan Seluruh Elemen PDIP Menangkan Pilbup Bandung 2024
Sabtu 07-09-2024,13:49 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Tags : #pilkada kabupaten bandung
#pilkada 2024
#pdip
#pdi perjuangan
#kang ds
#kabupatenbandung
#dadang supriatna
#bedaslanjutkan
Kategori :
Terkait
Jumat 17-01-2025,16:32 WIB
Dalil Sahrul Gunawan Tidak Terbukti, MK Diminta Tetapkan Dadang Supriatna Sebagai Bupati Bandung Terpilih
Kamis 16-01-2025,11:11 WIB
IPS Capai 2,64 Poin, Bupati Bandung Terima Penghargaan Badan Pusat Statistik
Rabu 15-01-2025,19:48 WIB
Bupati Bandung Kang DS Ancam Segel Tempat Wisata Tak Berizin dan Tak Bayar Pajak
Rabu 15-01-2025,18:12 WIB
Hadiri Giat Forum Rumah Alifa di Pacet, Ini Harapan Bupati Bandung Kang DS
Rabu 15-01-2025,14:22 WIB
Pisah Sambut Kapolresta Bandung, Bupati Kang DS: Terima Kasih Kombes Pol Kusworo Wibowo
Terpopuler
Jumat 17-01-2025,21:36 WIB
Sambangi Kantor B-Universe, Menteri P2MI Bahas Program Pekerja Migran
Jumat 17-01-2025,19:14 WIB
Ini Sosok Satpam Rental Mobil Yang Tewas Diduga Dibunuh Anak Majikan
Jumat 17-01-2025,22:55 WIB
BREAKING NEWS! Dijadikan Tempat Penyimpanan Obat Terlarang, Rumah Tinggal di Bojongsoang Digerebek Polisi
Sabtu 18-01-2025,12:55 WIB
Pemkot Cirebon Mendirikan Posko Pengungsian untuk Bantu Korban Banjir
Sabtu 18-01-2025,13:09 WIB
Ditemukan di Diskotek, Jenazah Korban Kebakaran di Glodok Plaza Menyatu dengan Material dan Sulit Dikenali
Terkini
Sabtu 18-01-2025,16:47 WIB
Ternyata ini Sosok Food Vlogger Sania yang Membuat 'Cromboloni' VIRAL
Sabtu 18-01-2025,15:17 WIB
Anak Pemilik Rental Mobil di Bogor Jadi Tersangka Kasus Pembunuhan Satpam
Sabtu 18-01-2025,13:31 WIB
Bank Tanah Menyiapkan 11 Lokasi untuk sebagai Dapur MBG
Sabtu 18-01-2025,13:16 WIB
Presiden Lebanon Serukan Penarikan Pasukan Israel dan Dukungan Internasional untuk Rekonstruksi
Sabtu 18-01-2025,13:09 WIB